Categories: BisnisFinansial

Tips Investasi untuk Pemula yang Wajib Kamu Ketahui

Seorang pemula yang berminat untuk berinvestasi perlu mengetahui cara mengelola keuangan.

Hal tersebut bisa memudahkan investor pemula dalam menaruh aset atau modal pada produk investasi sesuai dengan jangka waktu investasi.

Investasi sendiri menjadi kegiatan yang tepat untuk mencapai berbagai tujuan keuangan, misalnya liburan, membeli kendaraan atau biaya pernikahan.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut tips investasi bagi pemula yang wajib kamu ketahui.

Tentukan Tujuan Investasi

Kamu perlu menentukan tujuan investasi terlebih dahulu, sebelum memulai investasi, misalnya kamu ingin liburan bareng keluarga, menikah di usia 28 tahun atau membeli kendaraan pribadi.

Jika kamu tidak memiliki tujuan, kamu bisa kehilangan motivasi, tidak konsisten berinvestasi, dan tidak tahu tujuan mengalokasikan dana investasi.

Perkirakan Alokasi Dana Investasi 

Selanjutnya, kamu perlu memperhitungkan alokasi dana investasi dan jangka waktu investasi untuk mencapai tujuan tersebut.

Hal yang tak kalah penting, yakni memastikan berapa banyak dana yang sudah kamu miliki saat ini.

Setelah itu, kamu bisa memperkirakan jangka waktu investasi kamu.

Ketahui Profil Risiko yang Dimiliki 

Sebagai investor pemula, ingatlah untuk tidak langsung membeli produk investasi tanpa mengetahui apa profil risiko.

Profil risiko sendiri sangat penting karena bisa menentukan bagaimana sikapmu dalam memilih produk yang sesuai dengan kesanggupan mengelola keuangan.

Umumnya, profil risiko investor terbagi menjadi tiga, yakni resiko rendah, sedang, dan tinggi.

Rutin Berinvestasi Tiap Bulan

Investor pemula biasanya mengandalkan pendapatan bulanan untuk mencapai cita-cita di masa depan.

Oleh sebab itu, kamu perlu mengalokasikan sebagian penghasilan untuk investasi secara konsisten.

Cara ini menjadi salah satu kunci utama dalam berinvestasi.

Kamu bisa menyesuaikan kemampuan finansialmu, sehingga bisa memenuhi kebutuhan sehari-hari dan rutin berinvestasi.

Selain itu, kamu bisa menjadikan investasi sebagai rutinitas bulanan.

Dengan begitu, kamu akan terus berinvestasi dengan jumlah berapa pun. (*)

Admin KalbarOnline 3

Leave a Comment
Share
Published by
Admin KalbarOnline 3

Recent Posts

Polres Kubu Raya Gelar Reka Adegan Detik-detik Pembunuhan Fitri Amalia di Gang Limbung

KalbarOnline, Kubu Raya - Satuan Reserse Polres Kubu Raya menggelar rekonstruksi (reka ulang adegan) kasus…

1 hour ago

Pekan Imunisasi Dunia 2024, Dinkes Kayong Utara Gelar Vaksinasi Imunisasi di Desa Batu Barat

KalbarOnline, Kayong Utara - Dalam rangka Pekan Imunisasi Dunia tahun 2024, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kayong…

3 hours ago

Pj Bupati Romi Wijaya Resmikan Gedung Unit Transfusi Darah RSUD Sukadana

KalbarOnline, Kayong Utara - Pj Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya meresmikan Gedung Unit Transfusi Darah…

6 hours ago

Nih Calon Pj Bupati Landak yang Baru, Gantikan Samuel

KalbarOnline, Pontianak - Dengan berbagai pertimbangan, Kementerian Dalam Negeri tak lagi memperpanjang jabatan Samuel sebagai…

10 hours ago

Liga Mini Soccer Series I Jadi Wadah Kumpul Para ASN Pemkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Mengusung jargon “Bola Adalah Teman”, Liga Mini Soccer Series I 2024 Pemkot…

11 hours ago

Harisson Minta OPD Perbaiki SOP dan Temuan BPK: Jangan Sampai Berulang

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri exit meeting pemeriksaan terinci atas…

22 hours ago