Categories: KetapangSosBud

Pesta Budaya Adat Karo “Gendang Guro-guro Aron” Tahun 2023 Resmi Digelar

KalbarOnline, Ketapang – Pesta Budaya Adat Karo “Gendang Guro-Guro Aron” tahun 2023 resmi digelar di Ballroom Hotel Borneo Emerald Ketapang, pada Minggu (30/04/2023). Kegiatan ini dibuka oleh Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Ketapang, Heronimus Tanam selaku mewakili Bupati Ketapang.

Pesta “Gendang Guro-Guro Aron” ini digelar dalam rangka mempererat hubungan kekeluargaan dan melestarikan budaya Karo di Kabupaten Ketapang dan Kabupaten Kayong Utara dengan pemerintah dan masyarakat setempat serta mempererat persaudaraan orang Karo yang ada di perantauan.

Heronimus dalam sambutannya mengatakan, bahwa Pemerintah Daerah Ketapang selalu memberikan dukungan kepada setiap perkumpulan etnis, adat dan budaya masyarakat yang ada di Kabupaten Ketapang.

“Hal ini sebagai bentuk manifestasi dalam mewujudkan persatuan dan kesatuan, salah satunya melalui kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan oleh komunitas adat dan budaya sehingga dapat memperkokoh dan memperkaya khazanah budaya bangsa,” ucapnya.

Lebih lanjut menurut beliau, Pesta Budaya Adat Karo “Gendang Guro-Guro Aren” ini patut mendapat dukungan, karena merupakan salah satu upaya strategis dalam menjaga kerukunan antar etnis dan pelestarian adat budaya yang ada di Kabupaten Ketapang.

Selain itu, Heronimus juga meminta kepada masyarakat Karo yang ada di Ketapang agar dapat memberikan sumbangsih pemikiran dan partisipasi dalam memajukan daerah, serta bersinergi dengan pemerintah dan masyarakat untuk mewujudkan dan melanjutkan Ketapang maju menuju masyarakat sejahtera.

“Saya berharap pula kepada warga masyarakat Karo untuk dapat terlibat aktif dalam membangun dan mengembangkan adat budaya dengan seluruh komunitas adat budaya di Kabupaten Ketapang, agar tercipta keberadaban dan kerukunan masyarakat yang harmonis antar etnis, bersatu dalam keberagaman, dan maju dalam kebudayaan,” sampainya. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Lutfi Al Mutahar Optimis Jadi Calon yang Diusung PAN di Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Lutfi Al Mutahar meyakini kalau dirinyalah yang akan diusung oleh Partai Amanat…

2 hours ago

Pemkab Kapuas Hulu Raih WTP ke 7 dari BPK RI Perwakilan Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu kembali mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari…

2 hours ago

Sinergi Semua Elemen, KPU Kayong Utara Sosialisasi Tahapan Pilkada 2024

KalbarOnline, Kayong Utara - Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar sosialisasi tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada)…

2 hours ago

Kembalikan Berkas Pencalonan, Sutarmidji Harap Nasdem Bisa Seperti di Periode Lalu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalbar, Sutarmidji melakukan pengembalian berkas sebagai calon Gubernur Kalbar ke…

3 hours ago

Di PEVS 2024, Dirut PLN Paparkan ke Presiden Jokowi Soal Kesiapan Ekosistem Kendaraan Listrik Tanah Air

KalbarOnline, Jakarta - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi booth PT PLN (Persero) dalam…

3 hours ago

Ditanya Peluang Kembali Berpasangan dengan Sutarmidji, Norsan Bantah Abu-abu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan kembali ditanya soal peluangnya kembali berpasangan…

3 hours ago