Categories: Ketapang

Ciptakan Keterampilan Anak Usia Sekolah, TP PKK Ketapang Adakan Lomba Cipta Hasta Karya Menganyam

KalbarOnline, Ketapang – Tim Penggerak PKK Kabupaten Ketapang mengadakan lomba Cipta Hasta Karya Menganyam bagi anak usia sekolah. Kegiatan tersebut dibuka langsung Ketua Tim Penggerak PKK Ketapang, Elisabeth Betty Martin, pada Senin (18/04/2023), di Aula Kegiatan SMA Santo Yohanes Ketapang.

Kegiatan lomba Cipta Hasta Karya Menganyam merupakan salah satu kegiatan program pelaksanaan galeri pelangi yaitu pendidikan dan keterampilan yang disebut (Rumah Dilan), di mana sasarannya adalah anak usia sekolah.

“Saya berharap melalui kegiatan ini dapat meningkatkan kualitas dan keterampilan anak lebih terampil, kreatif dan inovasi,” ujar Ketua TP PKK Ketapang saat memberikan sambutannya.

Lebih lanjut beliau berharap, agar pelaksanaan 10 program pokok PKK menjadi budaya dalam keluarga atau masyarakat dan merupakan kegiatan pembinaan berjenjang, berkelanjutan dan berkesinambungan.

Sementara itu, ketua panitia penyelenggara, Mincu Mansen mengatakan, bahwa kegiatan Cipta Hasta Karya Menganyam ini merupakan program kerja dari Pojka II TP PKK Kabupaten Ketapang.

“Kegiatan ini diadakan Pojka II TP PKK Ketapang yang diikuti 40 peserta usia Sekolah dan diberikan piala, piagam dan uang pembinaan dan piagam diberikan juga kepada semua peserta kegiatan,” pungkasnya.

Selanjutnya Ketua PKK Kabupaten Ketapang menyerahkan piala dan piagam penghargaan kepada pemenang lomba Cipta Hasta Karya Menganyam dan foto bersama dengan semua peserta lomba serta panitia kegiatan.

Turut hadir Kepala Dinas Pendidikan Ketapang, Kepala Dinas Sosial, Dinas Perindagkop, Dinas Kominfo, Camat Delta Pawan, Ketua PKK Kecamatan Delta Pawan dan lainnya. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Sambut Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Ratusan Relawan PLN Banjiri Bantaran Sungai Besar Banjarbaru

KalbarOnline.com – PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan menyelenggarakan…

10 hours ago

Pria di Kapuas Hulu Sembunyikan Sabu di Baju Korpri

KalbarOnline, Putussibau - Satuan Reserse Narkoba Polres Kapuas Hulu bersama Polsek Suhaid menangkap seorang pria…

11 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Hadiri Perayaan Waisak bersama Permabudhi Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Pemkab…

11 hours ago

Mau Beli Rokok Tapi Tak Punya Uang, Pria di Kubu Raya Nekat Curi Kotak Amal

KalbarOnline, Kubu Raya - Pria berinisial RO (32 tahun) warga Kubu Raya diamankan pihak kepolisian…

11 hours ago

RSUD Pontianak Sosialisasikan Hidup Sehat Tanpa Rokok

KalbarOnline, Pontianak - Merokok tidak saja berbahaya untuk diri sendiri tetapi juga orang yang berada…

12 hours ago

Ani Sofian Seruput Kopi Aming bersama Pj Wali Kota Madiun

KalbarOnline, Balikpapan - Kota Pontianak dikenal dengan kekayaan kuliner yang beraneka ragam. Bahkan sebagian orang…

12 hours ago