Categories: Kapuas HuluSepak Bola

Bupati Kapuas Hulu Tutup Open Turnamen Porup Sedali Cup

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menutup Open Turnamen Porup Sadali Cup di Lapangan Sepak Bola Sadali, Dusun Ujung Pinang, Desa Bika Hulu, Kecamatan Bika, Kapuas Hulu, Rabu (29/03/2023).

Ada 46 tim dari 5 kecamatan di Kapuas Hulu ikut dalam kegiatan yang dimulai sejak tanggal 5 Maret sampai tanggal 29 Maret 2023 ini.

Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menutup Open Turnamen Porup Sadali Cup di Lapangan Sepak Bola Sadali, Dusun Ujung Pinang, Desa Bika Hulu, Kecamatan Bika, Kapuas Hulu, Rabu (29/03/2023). (Foto: Ishaq)

Bupati Kapuas Hulu mengatakan, event olahraga turut mempererat tali silaturahmi masyarakat. Masyarakat dari berbagai desa berkumpul dan hadir untuk mendukung tim dari masing-masing desa.

“Seperti pada penutupan turnamen kali ini, masyarakat dari Mendalam dan Sibau, berkumpul di Bika,” ucapnya.

Bupati berpesan agar tim yang menang jangan terlalu berbangga dan bagi yang kalah jangan berpatah semangat, tetap tingkatkan kemampuan.

Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan berfoto bersama di sela-sela menutup Open Turnamen Porup Sadali Cup di Lapangan Sepak Bola Sadali, Dusun Ujung Pinang, Desa Bika Hulu, Kecamatan Bika, Kapuas Hulu, Rabu (29/03/2023). (Foto: Ishaq)

“Kalah dan menang itu hal biasa, masih ada kesempatan saat turnamen lainnya,” jelasnya.

Dilain sisi, Bupati Fransiskus menilai antusias masyarakat di Kapuas Hulu terhadap turnamen olahraga voli dan sepakbola sangat besar. Sebab itu, dirinya merencanakan agar diadakan lagi turnamen sepakbola yakni Mendalam Cup.

“Kalau masyarakat Mendalam siap, nanti kita adakan Mendalam Cup untuk hiburan masyarakat,” tuntas pria yang akrab disapa Bang Sis ini. (Ishaq)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Bosan dengan yang Itu-itu Saja? Dokter Rahmad Siap Bawa Perubahan Lewat Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Akbar Rahmad Putra, seorang dokter muda berusia 27 tahun menyatakan diri siap…

3 hours ago

Ani Sofian Dorong Guru Tingkatkan Kompetensi dan Profesionalisme

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian, menutup secara resmi kegiatan Lokakarya 7…

4 hours ago

Angka Stunting Pontianak Kembali Turun

KalbarOnline, Pontianak – Angka stunting di Kota Pontianak berhasil turun pada awal tahun 2024 menjadi…

4 hours ago

Peringatan HUT Ke 10 IKAWATI Kantor Wilayah BPN Kalimantan Barat dan Hari Kartini Sukses Digelar

KalbarOnline.com, Pontianak - Jumat, 26 April 2024, Ikatan Istri Karyawan dan Karyawati (IKAWATI) Kantor Wilayah…

8 hours ago

Menteri AHY: Saya Tidak Ikhlas jika Ada Tanah Rumah Ibadah Dirampas Mafia Tanah

KalbarOnline.com, Gowa - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)…

8 hours ago

Peringati Hari Kartini, PLN Beri Santunan untuk 30 Muslimah Tangguh di Kalimantan Selatan

KalbarOnline, Banjarbaru - Dengan semangat memperingati Hari Kartini 2024, PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran…

17 hours ago