Categories: KetapangSosBud

Hujan Deras, Desa Sempurna Sungai Laur Ketapang Terendam Banjir

KalbarOnline, Ketapang – Intensitas hujan yang cukup tinggi sejak beberapa hari terakhir ini membuat Desa Sempurna di Kecamatan Laur, Kabupaten Ketapang terendam banjir. Menurut warga, banjir telah merendam desa mereka selama tiga hari.

“Banjir udah berlangsung selama tiga hari. Kondisi air terus mengalami kenaikan sejak kemarin,” ungkap salah seorang warga Desa Sempurna, Ruhadi Usman, Kamis (16/03/2023).

Ruhadi Usman yang juga Ketua BPD Desa Sempurna itu mengatakan, ketinggian air kini telah mencapai 1,5 meter, bahkan di bagian tertentu sudah mencapai hingga 2 meter.

Musibah banjir melanda Desa Sempurna, Kecamatan Laur, Kabupaten Ketapang. (Foto: Adi LC)

“Rumah warga terdampak, ada juga fasilitas umum seperti SMP 3 Sungai Laur, poskesdes dan PAUD. Ketiga fasilitas publik tersebut berada di Dusun Sempurna RT 01 Desa Sempurna,” terangnya.

Ruhadi memaparkan, sebanyak 44 KK terdampak akibat banjir. Mereka memiliki bertahan di rumah masing-masing. Warga yang terdampak tersebut tersebar dari mulai RT 1 sampai RT 6.

“Masyarakat beraktivitas menggunakan penambang, motor air mesin kato, dengan membayar Rp 10 ribu sampai Rp 15 ribu per motor,” katanya.

“Saya selalu Ketua BPD Desa Sempurna sekaligus sebagai masyarakat, berharap kepada pemerintah melalui dinas terkait supaya dapat memberikan bantuan kepada warga kami khususnya di Dusun Sempurna,” pungkasnya. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tak Perlu Campur Urusan Paslon Lain, Relawan: Midji-Norsan Siap Tarung Gagasan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Gubernur Kalbar petahana, Sutarmidji irit bicara saat dimintai tanggapan terkait…

7 hours ago

Apa Kabar Kapuas Raya? Midji-Norsan Anggap Janji yang Terucap, Wajib Diperjuangkan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar 2024, Sutarmidji dan Ria…

7 hours ago

Midji-Norsan Sepakat Maju Sepaket di Pilgub Kalbar 2024

KalbarOnline, Pontianak - Perdebatan elitis mengenai keretakan hubungan Sutarmidji dan Ria Norsan terjawab tuntas, pada…

7 hours ago

Komeng Tewas Tersengat Listrik di Ruang Gardu PLN Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pria bernama Hendrik alias Komeng (51 tahun) ditemukan tewas di dalam ruang…

9 hours ago

Disperpusip Pontianak Rayakan Hari Buku Nasional dengan Lomba Bercerita Tingkat Sekolah Dasar

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 40 peserta dari Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah se-Kota Pontianak meramaikan lomba bercerita…

13 hours ago

Viral! Video Perempuan Dipukuli Bertubi-tubi oleh Rekan Kerja, Kejadian Diduga di Sentap Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sebuah video viral di media sosial Instagram,  yang menunjukkan seorang perempuan muda…

13 hours ago