Categories: Kapuas Hulu

Wabup Kapuas Hulu Hadiri Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW di Kecamatan Jongkong

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat menghadiri peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW di Masjid Jami’ Al-Faidzin, Desa Jongkong Kiri Tengah, Kecamatan Jongkong, Sabtu  (18/02/2023).

Peringatan tersebut mengambil tema “Melalui Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW 1444 Hijriyah, Mari Kita Sebarkan Narasi Keberagaman Islam yang Damai di Dunia Nyata dan Media Sosial”.

Dalam sambutannya, Wabup Kapuas Hulu menyampaikan apresiasi kepada Panitia Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) dan sejumlah pihak atas terlaksananya kegiatan.

“Saya sampaikan terima kasih dan apresiasi kepada PHBI dan panitia penyelenggara atas pelaksanaan kegiatan ini,” sampainya.

Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat foto bersama di sela-sela menghadiri peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW di Masjid Jami’ Al-Faidzin. (Foto: Ishaq)

Wahyudi Hidayat juga menyampaikan kepada para jemaah masjid agar mengikuti tausiyah dari ustadz dengan baik.

“Saya mengajak kita semua untuk bersama-sama agar mengikuti tausiyah dari pengisi yaitu H Sutardi dengan seksama agar mendapatkan ilmu yang bermanfaat setelah kegiatan Safari Isra Mikraj ini nantinya,” ujarnya.

Pada kesempatan yang sama, Wakil Bupati Kapuas Hulu turut meninjau kegiatan donor darah yang diselenggarakan oleh PMI Kapuas Hulu dan sunatan massal yang diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu. (Ishaq)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

18 mins ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

20 mins ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

3 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

3 hours ago

Honda Vario 125: Pilihan Skutik Tangguh dan Stylish di Indonesia

KalbarOnline - Honda Vario 125 menjadi salah satu skuter matik yang paling diminati di Indonesia.…

3 hours ago

Peugeot Django 150: Pilihan Skuter Mewah dengan Mesin 150 cc untuk Penggemar Mobilitas Urban

KalbarOnline - Industri otomotif di Indonesia terus berkembang pesat, dengan banyaknya varian kendaraan yang ditawarkan…

3 hours ago