Categories: Kayong UtaraPolitik

KPU Kayong Utara Lantik 129 Anggota PPS, Siap Sukseskan Pemilu Serentak 2024

KalbarOnline, Sukadana – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kayong Utara melantik sebanyak 129 anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang siap mensukseskan pemilu serentak tahun 2024, di Aula Istana Rakyat, Selasa (24/01/2022). Anggota PPS tersebut bekerja di 6 kecamatan dan 43 desa se-Kayong Utara.

Dalam sambutannya, Ketua KPU Kayong Utara, Rudi Handoko meminta kepada anggota PPS yang telah dilantik agar dapat menjalankan tugas dan tanggung jawab dengan sebaik-baiknya untuk mensukseskan pemilu 2024. Rudi pun meminta kepada Anggota PP tersebut, agar dapat segera berkoordinasi dengan aparatur pemerintah desa.

“Karena sekretariat atau PPS desa juga merupakan ASN atau non ASN yang diusulkan melalui desa dan di-SK-kan oleh pemerintah desa,” katanya.

“Jadi memang kerja-kerja kepemiluan ini, meskipun KPU sebagai leading sector, namun semua pihak pasti akan berperan sesuai dengan fungsinya masing-masing,” lanjutnya.

Rudi menyampaikan, suksesnya pemilu membutuhkan keterlibatan banyak pihak. Oleh karenanya, ia mengajak seluruh anggota PPS dalam melaksanakan tugas dapat berkoordinasi dan melakukan komunikasi dengan baik.

Selain itu, anggota PPS juga harus dapat menjaga integritas. Karena ia menilai, hal ini penting dilakukan dalam menjalankan amanah.

“Karena selaku penyelenggara (KPU) setengah dari badan kita ini, jiwa kita ini sebetulnya tanggung jawabnya tidak lagi pribadi, tapi sudah tanggung jawab kelembagaan untuk mensukseskan amanah penyelenggaraan pemilu,” kata Rudi.

Untuk itu, ia juga menekankan kepada seluruh anggota PPK maupun PPS dapat bekerja berdasarkan regulasi dan ketentuan peraturan perundang-undangan, instruksi dan arahan.

“Profesionalnya, kita jangan mengada-ada dalam bekerja. Dan saya menekankan untuk jalin silaturahmi, kemudian jaga soliditas dan solidaritas lembaga,” tukasnya. (Adi LC/Santo)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Bawaslu Pontianak buka Perekrutan Panwascam Pendaftar Baru

KalbarOnline, Pontianak - Dalam rangka pembentukan panitia pengawas pemilu (paswascam) kecamatan dalam pemilihan umum (pemilu)…

40 mins ago

300 Pelajar SMP Pontianak Ikuti Tes Bakat Calon Atlet Panjat Tebing dari Kemenpora

KalbarOnline, Pontianak - Sebanyak 300 pelajar SMP di Kota Pontianak mengikuti Tes Identifikasi Bakat Calon…

43 mins ago

Budi Daya Lele Dalam Ember Jadi Solusi Keterbatasan Lahan

KalbarOnline, Pontianak - Warga Gang Kuini, Kelurahan Sungai Jawi Luar, Kecamatan Pontianak Barat berhasil membudidayakan…

45 mins ago

Ungguli DKI Jakarta, Pemprov Kalbar Raih 98 Poin pada Penilaian MCP Tahun 2024

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Barat (Kalbar) berhasil mencetak 98 poin pada penilaian…

1 hour ago

Menkes RI Apresiasi Keseriusan Pemprov Kalbar Tekan Angka Talasemia Daerah

KalbarOnline, Pontianak - Menteri Kesehatan (Menkes) Republik Indonesia, Budi Gunadi Sadikin mengapresiasi keseriusan Pemerintah Provinsi…

2 hours ago

Peringatan Hari Talasemia Sedunia, Windy Harisson Luncurkan Buku Inspiratif Tekad Bunda Merawat Asa

KalbarOnline, Pontianak - Dalam rangka Hari Talasemia Sedunia yang jatuh pada 8 Mei 2024, Ketua…

2 hours ago