Categories: Pontianak

Sekda Kalbar Terima Panitia Semarak Khazanah Arab Khatulistiwa

KalbarOnline, Pontianak – Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson menerima audiensi Panitia Pelaksana Semarak Khazanah Arab Khatulistiwa (Sezarah) di ruang kerjanya, Rabu (04/01/2023).

Ketua Panitia Sezarah, Muhammad Rizieq menuturkan, dirinya bersama para panitia lainnya bersilaturahmi dan beraudiensi dengan Sekda Kalbar sekaligus mengundang Pemerintah Provinsi Kalbar untuk dapat menghadiri kegiatan yang digelar oleh para mahasiswa IAIN Pontianak dalam waktu dekat tersebut.

“Kegiatan Sezarah merupakan kegiatan  dengan tujuh perlombaan di bidang bahasa arab yang diikuti para mahasiswa dan para santri di 35 pondok pesantren serta 10 sekolah yang ada di Kalbar,” ujar Muhammad Rizieq.

Adapun jumlah peserta yang mengikuti, dirinya memperkirakan sekitar 500 orang. Kegiatan ini akan dilangsungkan mulai tanggal 7 – 12 Januari 2023 di Gelanggang Olahraga IAIN Pontianak.

“Kegiatan akan berlangsung selama enam hari yang diadakan oleh mahasiswa IAIN Pontianak jurusan Bahasa Arab. Tak hanya itu saja, kegiatan tersebut akan menggelar berbagai seminar bahasa arab dan seminar-seminar lainnya,” ungkapnya. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Harisson Minta OPD Perbaiki SOP dan Temuan BPK: Jangan Sampai Berulang

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri exit meeting pemeriksaan terinci atas…

6 hours ago

Pj Gubernur Harisson Sambangi Stan Pameran Dekranasda Kalbar di Solo

KalbarOnline, Surakarta - Setelah menyaksikan pameran mobil hias dan budaya serta kriya di kawasan Jalan…

6 hours ago

Pj Gubernur Harisson Terima Kunjungan Ketua KDEKS Banten

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson didampingi beberapa kepala perangkat daerah…

6 hours ago

Harisson Minta Pengawasan Pangan Dilakukan Secara Konsisten dan komprehensif

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur  Kalbar, Harisson membuka Rakor Penguatan Pengawasan Ketahanan Pangan dan Promosi…

6 hours ago

Pj Gubernur Harisson Harap Pesparawi Kalbar Mampu Dulang Prestasi di Tingkat Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson secara resmi mengukuhkan pengurus Lembaga Pengembangan…

6 hours ago

Gara-gara Sabu, Remaja di Kubu Raya Nekat Curi Kabel Listrik Milik Perusahaan

KalbarOnline, KUBU RAYA - Seorang remaja berinisial RM (22 tahun), warga Kabupaten Kubu Raya, ditangkap…

6 hours ago