Categories: Ketapang

Wabup Ketapang Buka Konfercab III Muslimat NU

KalbarOnline, Ketapang  – Wakil Bupati Ketapang, Farhan membuka secara resmi Konferensi Cabang III Pimpinan Cabang Muslimat Nahdlatul Ulama Kabupaten Ketapang, di Gedung Pancasila Ketapang, Selasa (29/11/2022).

Wabup dalam sambutannya berharap kepada muslimat NU agar memanfaatkan konfercab ini dengan sebaik-baiknya.

“Melalui kegiatan ini hendaknya mampu melahirkan keputusan-keputusan yang baru serta mampu melahirkan semangat untuk terus berinovasi, mengakomodir segala harapan dan kebutuhan organisasi muslimat NU dan masyarakat muslim di Kabupaten Ketapang,” ujar Farhan.

Selain itu, beliau berpesan kepada Muslimat NU agar melihat isu-isu kekinian dalam kehidupan sosial kemasyarakatan.

“Kita harus bangkit bersama melawan keterbelakangan, kebodohan kemiskinan dan lain sebagainya dengan menggunakan media yang sudah ada, itulah kondisi yang ada saat sekarang,” tegasnya.

Selanjutnya, wabup juga berharap dalam Konfercab Muslimat NU ini dapat menghasilkan pengurus yang memiliki kompetensi yang luar biasa yang mampu memajukan organisasinya serta memberikan dukungan terhadap program pembangunan di Kabupaten Ketapang.

“Akhirnya saya ucapkan selamat sukses selalu buat muslimat NU sehingga bisa berkarya untuk masyarakat Kabupaten Ketapang,” tutupnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Ketapang, Dandim 1203 Ketapang, Kepala Kemenag Ketapang, organisasi kemasyarakatan, undangan dan lainnya. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kanwil DJPb Ungkap Perekonomian Kalbar Terkini

KalbarOnline, Pontianak - Kanwil DJPb Provinsi Kalimantan Barat mengungkap kondisi perekonomian Kalimantan Barat terkini. Melalui…

18 mins ago

DPD PDI Perjuangan Sebut Partainya Berpeluang Usung Sutarmidji di Pilgub Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Gubernur Kalimantan Barat 2018 - 2023, Sutarmidji kembali menjadi orang pertama yang…

44 mins ago

Meski Kalah, Pj Bupati Kamaruzaman Apresiasi Timnas Indonesia U-23

KalbarOnline, Kubu Raya - Timnas Indonesia U-23 kalah melawan Uzbekistan pada laga semifinal Piala Asia…

47 mins ago

Pemkab Kubu Raya Gelar Gerakan Tanam Cabai di Punggur Kecil

KalbarOnline, Kubu Raya – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya menggelar kegiatan Gerakan Tanam Cabai di lahan…

54 mins ago

Kamaruzaman Usulkan Pembangunan Jembatan Rasau – Kubu ke Pemerintah Pusat

KalbarOnline, Kubu Raya - Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengatakan di forum musyawarah…

55 mins ago

Pemkab Kubu Raya Ikuti Penilaian Program Prioritas Nasional Tahun 2024

KalbarOnline, Kubu Raya – Kabupaten Kubu Raya akan mengikuti kegiatan terpadu penilaian Desa Pangan Aman,…

56 mins ago