Categories: Kapuas Hulu

Wakil Bupati Kapuas Hulu Pimpin Upacara HUT PGRI ke-77 dan Hari Guru Nasional Tahun 2022

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat memimpin upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke-77 dan Hari Guru Nasional Tahun 2022 di Kecamatan Kalis, Senin (28/11/2022).

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Kapuas Hulu menyampaikan untuk menjadikan hari guru sebagai momentum dalam rangka memperbaiki kualitas pembelajaran.

“Jadikanlah Hari Guru Nasional tahun ini sebagai momentum untuk melakukan refleksi diri agar terus meningkatkan kompetensi serta kualitas pembelajaran, semata-mata demi mendidik putra putri kami menjadi pelajar Pancasila yang unggul, maju, berbudi pekerti luhur, dan berdaya saing,” sampainya.

Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat berfoto bersama di sela-sela upacara peringatan HUT PGRI ke-77 dan Hari Guru Nasional Tahun 2022. (Foto: Ishaq)

Wakil Bupati Kapuas Hulu menyampaikan peran guru sangat penting dalam upaya mencerdaskan generasi bangsa.

“Peran guru memang sangatlah penting dalam upaya mencerdaskan generasi penerus bangsa,” terang Wahyudi Hidayat.

“Oleh sebab itu momentum di hari esok juga sepatutnya digunakan oleh para guru guna kembali mengobarkan rasa semangat dan gotong royong untuk memikul tanggung jawab ini secara bersama-sama,” tambahnya. (Ishaq)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

18 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

21 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

22 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

23 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

23 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

23 hours ago