Categories: HeadlinesMelawi

Dapat Bantuan Pemprov Kalbar, SMAN 1 Sayan Bangun 6 Fasilitas Gedung

KalbarOnline, Melawi – SMAN 1 Kecamatan Sayan, Kabupaten Melawi, yang berlokasi di Desa Lingkar Indah mendapatkan bantuan 6 unit pembangunan fasilitas sekolah yang didanai oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat (Pemprov Kalbar) tahun 2022.

Ketua Komite SMAN 1 Sayan, M Ridwan Saidy mengatakan, 6 unit pembangunan yang dimaksud berupa pengadaan kantor kepala sekolah, ruang tata usaha, ruang konseling, UKS, laboratorium biologi dan ruang kelas baru.

Ridwan mengungkapkan, pendanaan pembangunan 6 fasilitas gedung ini bersumber dari dana hibah Pemprov Kalbar tahun 2022 sebesar Rp 1,6 miliar.

“Proses pembangunan hingga kini terus berjalan dan selesai pada akhir bulan Desember nanti sesuai dengan target pihak sekolah,” kata Ridwan, Kamis (17/11/2022).

Dia meminta doa kepada seluruh masyarakat agar pembangunan gedung baru tersebut bisa berjalan lancar, sehingga dapat digunakan untuk kegiatan belajar mengajar pada tahun 2023 mendatang.

“Semoga gedung baru ini dapat bermanfaat bagi proses belajar mengajar sehingga kita dapat meningkatkan mutu layanan pendidikan di Kecamatan Sayan,” tuntasnya. (Sirait)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

3 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

3 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

3 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

3 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

8 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

18 hours ago