Categories: Kapuas HuluSport

Raih 4 Medali Emas di Porprov ke-XIII, Posisi Kapuas Hulu Bergeser ke Peringkat 7

KalbarOnline. Kapuas Hulu – Hasil dari laga final di dua cabang olahraga (cabor), yaitu pencak silat dan muaythai, pada Porprov Kalimantan Barat ke XIII, membuat posisi sementara Kabupaten Kapuas Hulu pada perolehan medali bergeser menjadi peringkat ke-7, dari yang awalnya menempati peringkat ke-10.

Menanggapi hal itu, Ketua Umum KONI Kabupaten Kapuas Hulu, Sadiq Asdhar Khan menyampaikan, bahwa perolehan sementara ini tentu merupakan sebuah prestasi yang membanggakan.

“Sebagaimana diketahui atlet cabang olahraga pencak silat Kapuas Hulu pada laga final tadi siang berhasil menyumbangkan 3 medali emas, sedangkan pada atlet cabang olahraga muaythai Kapuas Hulu berhasil menyumbang satu medali emas. Ini tentu sebagai sebuah prestasi yang membanggakan,” ungkapnya, Jumat (11/11/2022).

Namun demikian Sadiq mengharapkan, dengan keberhasilan menambah medali emas dan menempati peringkat ke-7 pada perolehan sementara medali tidak lantas membuat kontingen Kapuas Hulu lengah, melainkan harus tetap fokus, percaya diri dan termotivasi.

“Khususnya kepada atlet dan pelatih, untuk lebih menambah medali lagi, karena masih ada sejumlah cabang olahraga yang belum dipertandingkan pada Porprov Kalimantan Barat ke XIII,” pesannya.

“Kita tetap semangat, fokus untuk menambah  medali lagi untuk Kabupaten Kapuas Hulu,” ujar Sadiq. (Ishaq)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

4 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

5 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

5 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

5 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

23 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago