Categories: Ketapang

Lepas Prajurit Pindah Satuan, Dandim Ketapang: Bekerja dan Bantulah Rakyat Sepenuh Hati

KalbarOnline, Ketapang – Komandan Kodim (Dandim) 1203 Ketapang, Letkol Inf Alim Mustofa melepas dua prajurit terbaiknya pindah satuan. Upacara Korps Raport tersebut berlangsung di halaman Apel Makodim 1203 Ketapang, Rabu (09/11/2022) pagi.

Dalam amanatnya, Letkol Inf Alim Mustofa menyebut kalau pindah satuan pada hakikatnya merupakan sesuatu yang wajar dalam setiap organisasi termasuk di lingkungan TNI AD dan merupakan bagian dari upaya pembinaan karir.

“Di satu sisi hal ini merupakan upaya pembinaan personel dan disisi lain adalah upaya pembinaan organisasi agar setiap prajurit dapat bertugas secara baik dan mencapai hasil yang optimal,” ucapnya.

Alim Mustofa menyebutkan, kedua prajurit terbaik Kodim 1203 Ketapang tersebut yaitu Serda Riswanto dan Serda Moch Hadi Sucipto. Mereka berpindah satuan di Kodam IV Diponegoro.

 

“Kuasai tugas dan tanggung jawab secara benar, beri warna positif dalam kinerja satuan sehingga kehadiran anda benar-benar dirasakan manfaatnya di tempat yang baru,” ungkapnya.

Mengakhiri amanatnya, Alim Mustofa menyampaikan ucapan terima kasih serta penghargaan kepada Serda Riswanto dan Serda Moch Hadi Sucipto atas pelaksanaan tugasnya di Kodim 1203 Ketapang.

“Saya harap kalian selalu ingat semboyan Kodim ini, ‘bekerjalah dengan hati dan bantulah rakyat sepenuh hati’,” begitu ujarnya.

Dandim juga berpesan, semoga pengalaman yang telah diperoleh selama berdinas di kodim 1203/Ktp dapat memberikan hal yang bermanfaat bagi satuan yang baru.

“Tetap jaga komunikasi dan silaturahmi dengan keluarga besar Kodim 1203/Ktp. Selamat berdinas ditempat yang baru,” pungkasnya. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Sutarmidji Daftar ke Hanura

KalbarOnline, Pontianak - Subhan Noviar yang menjadi utusan dari Sutarmidji mendatangi kantor DPD Partai Hanura,…

33 mins ago

Pemkot Pontianak Gelar Nobar Semifinal Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di PCC

KalbarOnline, Pontianak - Tim Nasional (Timnas) Sepakbola Indonesia U-23 akan menghadapi Timnas Uzbekistan pada laga…

35 mins ago

Bosan dengan yang Itu-itu Saja? Dokter Rahmad Siap Bawa Perubahan Lewat Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Akbar Rahmad Putra, seorang dokter muda berusia 27 tahun menyatakan diri siap…

5 hours ago

Ani Sofian Dorong Guru Tingkatkan Kompetensi dan Profesionalisme

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian, menutup secara resmi kegiatan Lokakarya 7…

6 hours ago

Angka Stunting Pontianak Kembali Turun

KalbarOnline, Pontianak – Angka stunting di Kota Pontianak berhasil turun pada awal tahun 2024 menjadi…

6 hours ago

Peringatan HUT Ke 10 IKAWATI Kantor Wilayah BPN Kalimantan Barat dan Hari Kartini Sukses Digelar

KalbarOnline.com, Pontianak - Jumat, 26 April 2024, Ikatan Istri Karyawan dan Karyawati (IKAWATI) Kantor Wilayah…

10 hours ago