Categories: Kubu Raya

Pedagang Warung Nasi Temukan Bayi Dibuang Dalam Kardus Indomie, Ini Kronologinya

KalbarOnline, Kubu Raya – Warga Desa Jawa Tengah, Kabupaten Kubu Raya, dihebohkan dengan penemuan sesosok bayi di dalam kardus, pada Jumat (28/10/2022) pagi sekira pukul 05.10 WIB.

Bayi perempuan itu ditemukan oleh seorang pedagang warung nasi di Desa Jawa Tengah, Aminah (30 tahun), di atas meja warungnya pada saat hendak mematikan lampu.

“Saat itu saya mau mematikan lampu di warung saya, dan pada saat itu saya mencurigai (ada) kardus yang terletak di atas meja warung, setelah saya mendekatinya dan melihat di dalam kardus, ternyata ada bayi perempuan yang masih hidup,” ujar Aminah.

Warga Dusun Karya I, Desa Jawa Tengah, Kecamatan Sungai Ambawang, Kabupaten Kubu Raya itu menerangkan, saat ditemukan kondisi bayi hanya diselimuti dengan kain berwarna hijau serta tali pusatnya yang belum dipotong.

Aminah sintak kaget dengan penemuan itu. Ia langsung mengamankan bayi tersebut ke rumahnya, dan selanjutnya membawa bayi itu ke Puskesmas Sungai Ambawang untuk dilakukan tindakan medis.

“Saya langsung ambil bayinya dan saya bawa pulang untuk menambah kain, selanjutnya saya langsung ke Puskesmas Sungai Ambawang untuk dilakukan tindakan medis dan saya meminta kepada perawat untuk menghubungi pihak kepolisian,” jelasnya.

Aminah menyatakan sungguh tega bagi orang tua yang diduga telah membuang bayinya sendiri itu. “Bayi tidak memikul dosa, bayi tidak mengetahui apa-apa, dan perkiraan saya bayi ini baru dilahirkan, karena tali pusarnya masih ada sisa darah,” ungkapnya.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Kubu Raya, IPTU Teuku Rivanda Ikhsan menyampaikan, setelah mendapatkan laporan dari warga, dirinya bersama beberapa personel segera mendatangi lokasi penemuan bayi tersebut. Setelah itu, pihaknya langsung ke Puskesmas Sungai Ambawang untuk mengecek kondisi bayi tersebut.

“Keadaan bayi perempuan tersebut masih dalam perawatan medis, dan ari-arinya masih menempel, untuk berat bayinya diperkirakan sekitar 3 kilogram,” terangnya.

Teuku mengatakan, dengan kejadian tersebut, pihaknya bersama Polsek Ambawang langsung membentuk tim untuk melakukan penyelidikan kasus ini lebih lanjut.

Kasubsi Penmas Polres Kubu Raya, AIPDA Ade turut membenarkan penemuan bayi berkelamin perempuan tersebut. Ia menjelaskan, bahwA kejadian tersebut sudah diketahui RT setempat dan pihak Kepolisian Sektor Ambawang.

“Bayi perempuan tersebut ditemukan Aminah di dalam kardus Indomie yang diletakkan diatas meja warung nasinya, diketahui Minah pada saat ia akan mematikan lampu warungnya pada Jumat (28/10/2022) sekira Pukul 05.10 Wib,” kata Ade.

Ade menerangkan, bahwa saat ini, Polres Kubu Raya tengah melakukan penyelidikan dengan dibantu warga setempat untuk mencari orang tua yang tega membuang darah dagingnya sendiri itu.

“Dalam hal ini Polres Kubu Raya sudah mendapatkan 2 kasus penemuan bayi di wilayah hukumnya. Kami upayakan untuk mengungkap kasus ini, dan mohon bantuan dari masyarakat yang mengetahuinya untuk memberikan info kepada kami,” pinta Ade. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Klarifikasi Kodam Tanjungpura Soal Berubahnya Berat Barang Bukti Sabu dari 25,4 Kg Jadi 21,2 Kg

KalbarOnline, Kubu Raya - Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan mengungkapkan, ada perubahan berat bruto…

9 hours ago

Kodam Tanjungpura Serahkan Barang Bukti 21,2 Kg Sabu ke BNN

KalbarOnline, Kubu Raya - Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan memimpin prosesi penyerahan barang…

9 hours ago

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

12 hours ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

12 hours ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

12 hours ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

13 hours ago