Categories: MelawiSosBud

Pemprov Kalbar Serahkan Bantuan Paket Sembako Untuk Korban Banjir Melawi

KalbarOnline, Melawi – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalbar menyerahkan bantuan paket sembako kepada warga korban banjir di Kabupaten Melawi, Jumat (14/10/2022).

Bantuan diserahkan secara simbolis oleh Kepala Biro Perekonomian Sekretariat Daerah Provinsi Kalbar, Frans Zeno kepada Wakil Bupati Melawi, Kluisen didampingi Kepala BPBD Melawi, Arif Santosa di halaman Kantor BPBD Melawi.

Frans Zeno mengatakan, pihaknya menyerahkan 600 paket sembako, berupa kopi, gula, minyak goreng, beras dan mie instan.

“Mudah-mudahan bantuan yang diberikan ini bisa meringankan beban korban terdampak banjir, meskipun jumlahnya memang masih sangat terbatas,” kata Frans Zeno.

“Harapan kita, bantuan ini bukan melihat banyak dan sedikit, tapi bagaimana apresiasi dari Pemprov Kalbar (dalam hal ini) Bapak Gubernur memberikan bantuan kepada masyarakat yang terkena bencana banjir,” sambungnya.

Dia mengatakan, selain di Kabupaten Melawi, Pemprov Kalbar juga memberikan bantuan yang sama bagi daerah yang terdampak banjir, antara lain di Kabupaten Ketapang dan Sekadau.

Dia berharap bantuan-bantuan ini bisa disalurkan tepat sasaran kepada warga yang memang menjadi korban banjir, untuk meringankan beban warga.

Di kesempatan yang sama, Wakil Bupati Melawi, Kluisen mengatakan kalau banjir sudah berangsur surut, beberapa daerah yang sempat tergenang banjir kini sudah bisa beraktivitas kembali.

Kluisen mengungkapkan, bencana banjir yang terjadi beberapa hari terakhir yang menggenangi sejumlah kawasan di Kabupaten Melawi memang merupakan daerah rawan banjir, terutama kawasan yang berada di bantaran sungai Melawi dan Sungai Pinoh.

Kluisen berpesan kepada BPBD agar bantuan yang diberikan ini disampaikan sebaik-baiknya kepada korban yang membutuhkan. 

“Lakukan pendataan di lapangan, nama dan alamatnya juga harus jelas, agar bantuan tepat sasaran dan laporan ke Pemprov Kalbar bisa lebih transparan,” ujarnya. 

Kluisen menambahkan, penyerahan bantuan paket sembako tersebut merupakan bentuk kepedulian Pemprov Kalbar. Ia mengucapkan terimakasih kepada Pemprov Kalbar yang peduli dengan warga korban banjir khususnya di Melawi. (BS)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Tingkatkan Kinerja Samapta Melalui Asistensi

KalbarOnline, Putussibau - Polres Kapuas Hulu menggelar kegiatan Asistensi Fungsi Samapta di Aula Polres Kapuas…

47 mins ago

KPU Kubu Raya Lakukan Pemetaan TPS Jelang Pilkada Mendatang

KalbarOnline, Kubu Raya - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kubu Raya, Kasiono mengungkapkan, saat ini…

49 mins ago

123 Atlet PPLPD se-Indonesia Ikuti Kejurnas Angkat Besi di Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Sebanyak 123 atlet pelajar se-Indonesia mengikuti kejuaran cabang olahraga (cabor) angkat besi…

1 hour ago

Aplikasi Polis Permudah Pelayanan Jasa Laboratorium Lingkungan Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Keberadaan Pontianak Laboratory Information System (Polis) mempermudah para pelanggan jasa laboratorium UPT…

1 hour ago

Banyak Atlet Pelajar Berprestasi, Kalbar Jadi Tuan Rumah Kejurnas Angkat Besi PPLP/D

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka event kejuaran nasional (kejurnas) cabang olahraga…

1 hour ago

Maju Pilkada, Romi Wijaya Mengundurkan Diri dari Penjabat Bupati Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Romi Wijaya menyatakan kalau ia telah mengajukan pengunduran diri dari jabatannya…

7 hours ago