Categories: Melawi

Dikepung Banjir, Pusat Ekonomi Kota Nanga Pinoh Lumpuh

KalbarOnline, Melawi – Hujan deras yang terjadi beberapa hari terakhir menyebabkan air Sungai Melawi dan Sungai Pinoh terus meluap. Akibatnya, banjir di Kabupaten Melawi semakin meluas, pada Minggu (09/10/2022).

Pantauan media ini, salah satu lokasi yang terendam banjir adalah Pasar Kota Nanga Pinoh yang terletak di kawasan pantai Sungai Melawi. Akibat banjir tersebut, pemilik usaha di ruko dan Pedagang Kaki Lima (PKL) tidak bisa melakukan aktivitas jual belinya. PKL-PKL itu kini terpaksa memilih pindah berjualan ke tempat yang lebih tinggi.

Salah seorang PKL, Basri mengungkapkan, banjir semakin meluas dan tinggi. Kondisi itu sudah berlangsung sejak Sabtu (08/10/2022) pagi kemarin.

“Arus air semakin meninggi dan meluas, hampir merendam seluruh pasar, kemarin banjir baru di area pasar pantai mencapai 70 centimeter, kini semakin meluas ke pasar tengah,” ujar Basri, Minggu (09/10/2022).

Ia berharap, air dapat segera surut dan kedepan jangan sampai lagi terjadi banjir seperti ini, karena banyak pedagang yang rugi.

Basri menyebut, hingga pagi ini, pihak terkait belum melakukan pemantauan untuk melakukan pendataan dan mengantisipasi segala kemungkinan yang terjadi. (BS)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Pelaku Curanmor Depan Pangkas Rambut Pontianak Utara Ditangkap Polisi

KalbarOnline, Pontianak - Satu pelaku pencurian sepeda motor di depan pangkas rambut Jalan Gusti Situt…

19 hours ago

Sujiwo Kembalikan Berkas Pendaftaran Bacabup Kubu Raya ke PDI Perjuangan

KalbarOnline, Kubu Raya - Wakil Bupati Kubu Raya periode 2019 - 2024, Sujiwo secara resmi…

19 hours ago

KalbarOnline.com bersama Puluhan Pemred se Indonesia Teken Deklarasi ICEC

KalbarOnline, Palembang - Hari Pers Internasional atau World Press Freedom Day yang jatuh setiap tgl…

19 hours ago

Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat Ringkus Pencuri Sepeda Motor

KalbarOnline, Pontianak - Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat mengamankan seorang laki-laki bernama Roby (25 tahun)…

21 hours ago

Nasdem Apresiasi dan Dukung Fachri Maju Calon Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kalimantan Barat (Kalbar),…

1 day ago

Hardiknas Jadi Momentum Siapkan Generasi Emas

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan dihelat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat dalam rangka…

1 day ago