Categories: Kapuas Hulu

Bupati Kapuas Hulu Hadiri Kemah Bakti Provinsi Kalbar di Bumi Perkemahan Rimba Laung

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menghadiri kemah bakti dan apel besar Hari Pramuka ke-61 tingkat Provinsi Kalimantan Barat di Bumi Perkemahan Rimba Laung, Desa Temuyuk, Kwartir Cabang Kapuas Hulu, Selasa (30/08/2022).

Dalam sambutannya, Fransiskus Diaan dalam sambutannya menyampaikan, tema utama Hari Pramuka ke-61 tingkat Provinsi Kalimantan Barat tahun ini adalah “Mengabdi Tanpa Batas untuk Membangun Kapuas Hulu HEBAT”.

“Tema ini menunjukkan tekad seluruh anggota Pramuka untuk terus mengabdi tanpa batas di berbagai bidang. Pengabdian yang dilakukan adalah bagian dari pendidikan di dalam gerakan Pramuka,” ungkapnya.

Selaku Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kabupaten Kabupaten Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan mengatakan, gerakan pramuka adalah sarana untuk pendidikan karakter generasi penerus yang dilatih untuk disiplin, jujur, peduli dan juga aspek-aspek lainnya tentang kepemimpinan.

“Melalui gerakan pendidikan kepramukaan ini, generasi muda, khususnya di Kabupaten Kapuas Hulu (diharapkan) agar mampu menjadi generasi yang berkualitas,” pungkasnya. 

Sebelumnya, apel besar HUT Pramuka ke- 61 tingkat Provinsi Kalbar inj dihadiri oleh Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan beserta unsur Forkopimda Kabupaten Kapuas Hulu. (Ishaq)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Terima Kunjungan Pengurus PWI Kalbar 

KalbarOnline, Pontianak – Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menerima audiensi dari Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia…

7 hours ago

Kamaruzaman Ajak Lanjutkan Gerakan Merdeka Belajar

KalbarOnline, Pontianak - Pj Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengajak semua pihak untuk terus menjaga…

8 hours ago

Capai Indonesia Emas 2024 dengan Transformasi Digital

KalbarOnline, Kubu Raya - Pj Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman menilai bonus demografi yang dimiliki…

8 hours ago

Pemkab Kubu Raya Serahkan Dana Hibah Pengamanan Pilkada kepada Polres dan Kodim

KalbarOnline, Kubu Raya - Pemerintah Kabupaten Kubu Raya memberikan dana hibah kepada Polres Kubu Raya…

8 hours ago

Remaja di Landak Bunuh Diri Karena Tak Diizinkan Pergi Memancing

KalbarOnline, Landak - Seorang remaja (16 tahun) di Kecamatan Kuala Behe, Kabupaten Landak, Kalimantan Barat…

11 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Dorong Pekan Gawai Dayak Bisa Masuk Kalender Event Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson menyampaikan, bahwa sejak tahun 2016 lalu,…

11 hours ago