Categories: KesehatanPontianak

Kampung KB Bermanfaat untuk Mengentaskan Kemiskinan

KalbarOnline, Pontianak – Sekretaris Daerah Kalimantan Barat, Harisson menyebutkan bahwa keberadaan Kampung KB yang dicanangkan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) membawa banyak manfaat, salah satunya mengentaskan kemiskinan dan mendekatkan masyarakat dengan pembangunan.

Hal itu disampaikan Harisson saat membuka kegiatan Workshop Pengelolaan Kampung Keluarga Berkualitas yang diselenggarakan oleh Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana (BKKBN) Provinsi Kalbar, di Hotel Golden Tulip Pontianak, Rabu (24/08/2022).

“Kampung KB merupakan satuan wilayah setingkat RW, dusun, atau setara, yang memiliki kriteria tertentu, dimana terdapat keterpaduan program KKBPK yang dilakukan secara sistemik dan sistematis,” katanya.

Lebih lanjut, sekda mengharapkan agar program Kampung KB bisa benar-benar fokus, baik dalam sarana maupun prasarana, organisasi maupun pengawasannya, sehingga program Kampung KB dapat berjalan optimal dan maksimal agar kesejahteraan masyarakat semakin meningkat. 

“Kemudian, program KB juga diharapkan dapat meningkatkan SDM, terutama petugas pelaksana lini lapangan agar menjadi petugas yang andal dengan melakukan sosialisasi Kampung KB kepada kepala perangkat daerah dan camat, serta koalisi program pembangunan dengan seluruh kabupaten/kota di Kalimantan Barat,’’ tuturnya.

Selain itu sekda juga berharap, agar keberadaan Kampung KB di Kalbar mampu menjadi senjata pamungkas baru pemerintah dalam mengatasi masalah kependudukan, terutama di wilayah-wilayah yang jarang terlihat dari jangkauan pemerintah.

“Serta menjadi ikon Program Kependudukan KB dan Pembangunan Keluarga (KKBPK),” ucapnya.

Sebelumnya, kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Penyuluh KB Ahli Utama BKKBN, Elly Kusnaeli, Plt Kepala Perwakilan BKKBN Kalbar, Muslimat, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Anak, Yuline Marhaeni serta Kepala Perangkat Daerah di tingkat provinsi, kabupaten/kota yang menangani urusan KB.

Pada kesempatan tersebut, Sekda Kalbar juga menyerahkan hadiah kepada para pemenang Lomba Kampung Keluarga Berkualitas tahun 2022. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

1 hour ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

1 hour ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

1 hour ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

3 hours ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

6 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

6 hours ago