Categories: EkonomiPontianak

Gubernur Kalbar Persilahkan Masyarakat yang Mau Berjualan di GOR: Saya Tidak Anti PKL, Asal..

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalbar, Sutarmidji mempersilahkan siapa siapa saja masyarakat yang mau berjualan di lingkungan GOR atau Stadion Bola Sultan Syarif Abdurrahman (SSA) Pontianak. Hanya saja ia menginginkan agar lapak dagangan tersebut bisa disusun dengan tertib dan rapi.

“Kegiatan apapun boleh, kegiatan-kegiatan ekonomi, tapi tertib, rapi bersih. Jangan semrawut, jadi tempat tinggal, jadi tempat ini, tempat itu,” katanya diwawancarai usai membuka secara resmi Turnamen Sepakbola Piala Gubernur Kalbar Porti Cup ke-2 Tahun 2022 di SSA Pontianak, Jumat (19/8/2022) pagi.

Sutarmidji pun menegaskan, bahwa pihaknya tidak anti terhadap Pedagang Kaki Lima (PKL), selam para PKL tersebut taat dengan prosedur dan aturan yang berlaku.

“Nanti mau kita tata lagi. Kita tidak anti dengan PKL, tapi tertata. Nanti kita buat yang di pinggir sungai, nanti di pinggir sungai itu akan kita tata untuk kuliner dan sebagainya. Pelaku (UMKM)-nya orang-orang disini, cuman dibina supaya lebih bagus, yang penting rapi,” jelasnya.

Sejalan dengan penataan yang akan dilakukan, Sutarmidji juga meminta agar kios-kios yang bercokol di lingkungan GOR bisa menjual barang-barang kebutuhan yang menunjang keolahragaan.

“Kios-kios di dalam (GOR) itu harusnya menjual alat-alat yang menunjang olahraga. (Makanya) harus ditata ulang, harus menunjang kegiatan olahraga. Ini segala obat kuat apa dijual disitu,” katanya.

“Saya minta Dispora (diatur) jam-jamnya, habis jualan bersihkan, jangan habis jualan nambah sampah. Orang kita harus diajar tertib, harus rapi, kalau rapi kan nyaman liatnya,” kata Sutarmidji. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

6 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

6 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

9 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

9 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

11 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

11 hours ago