Categories: Pontianak

Gubernur Sutarmidji Kukuhkan 28 Anggota Paskibraka HUT RI ke-77

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji mengukuhkan sebanyak 28 orang Anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) yang akan bertugas dalam upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-77, tanggal 17 Agustus 2022.

Pengukungan 28 orang ini dilaksanakan di Balai Petitih Kantor Gubernur Kalbar, pada Senin (15/08/2022) malam.

Dalam sambutannya, Sutarmidji menyampaikan apresiasi kepada seluruh anggota paskibraka yang telah terpilih untuk mengibarkan bendera merah putih saat upacara HUT ke-77 RI nantinya.

“Mudah-mudahan semuanya berjalan dengan baik, persiapkan diri, dan lakukan sesuai dengan tuntunan dari para pelatih. Saya harap Upacara HUT ke-77 RI berjalan dengan khidmat dan lancar,” harapnya.

Lebih lanjut ia mengungkapkan, bahwa kemerdekaan ke-77 RI ditandai dengan persiapan melahirkan generasi emas pada tahun 2045. Oleh karenanya, generasi saat ini pun kata dia, merupakan salah satu komponen yang harus mempersiapkan diri untuk menyambut itu.

Sutarmidji berharap, para anggota paskibraka harus bisa meningkatkan diri sebagai teladan di lingkungan masing-masing dan tetap menjaga predikat sebagai paskibraka agar tidak hancur dengan hal-hal yang negatif.

Gubernur pum mengajak seluruh anggota paskibraka untuk menjadi generasi muda yang bisa diharapkan untuk masa depan negeri sebagaimana ikrar yang mereka ucapkan saat pengukuhan, yakni “Untuk Tegaknya Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)”.

“Berikan pemahaman-pemahaman yang baik kepada teman maupun saudara yang mungkin belum paham dengan sesuatu hal. Negara melindungi dan memberikan kebebasan pada setiap warga negara, tetapi tetap pada koridor yang diatur undang-undang,” ujarnya.

“Dalam kehidupan bertata negara ada Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika dan lain sebagainya. Semoga ini bisa menjadi perhatian,” tambah Sutarmidji.

Usai pengukuhan anggota paskibraka, acara dilanjutkan dengan malam ramah tamah peringatan HUT RI ke-77 bersama para Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) dan orang tua anggota paskibraka.

Kegiatan pengukuhan dan malam ramah tamah tersebut turut dihadiri Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalbar, Pria Wibawa, Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Harisson, Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari dan beberapa Kepala Perangkat Daerah di Lingkup Pemprov Kalbar. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

7 hours ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung, Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

7 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

8 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

8 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

9 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

9 hours ago