Categories: Kubu RayaPolitik

Hadiri Pelantikan Kahmi Kubu Raya, Herzaky Dorong Ormas Kepemudaan Persiapkan SDM Berdaya Saing

KalbarOnline, Kubu Raya – Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra mendorong organisasi kemasyarakatan maupun kepemudaan di Kalimantan Barat berpartisipasi aktif dalam mewujudkan percepatan pembangunan di Kalbar.

Termasuk kata Herzaky, mempersiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang mampu bersaing di era globalisasi dan mampu menjawab tantangan zaman. 

“Seluruh komponen harus bersama-sama mempersiapkan SDM yang berdaya saing dan unggul, sehingga generasi kita siap menjawab tantangan zaman di era globalisasi,” ajak Herzaky usai menghadiri Pelantikan Pengurus MD Kahmi dan MD Forhati Kubu Raya, Sabtu (30/07/2022), di Qubu Resort, Kabupaten Kubu Raya. 

Pada kesempatan itu, politisi asal Kalbar yang juga menjabat sebagai Koordinator Juru Bicara Partai Demokrat ini berharap, kepengurusan baru Kahmi Kubu Raya terus berkontribusi nyata dalam mewujudkan visi-misi Kabupaten Kubu Raya. 

“Semoga Kepengurusan MD Kahmi dan MD Forhati yang baru dilantik memberikan peran dan fungsi yang semakin optimal dalam mewujudkan Kubu Raya yang bahagia, bermartabat, terdepan, berkualitas dan religius,” harapnya. 

Selain Herzaky, hadir dalam acara pelantikan tersebut Bupati Kabupaten Kubu Raya, Muda Mahendrawan, Anggota DPR RI dari Dapil Kalbar 1, Syarif Abdullah Alkadrie dan Ketua Majelis Wilayah Kahmi Kalbar, Muhammad Isnaini. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

4 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

8 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

10 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

10 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

10 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

10 hours ago