Categories: Ketapang

Ketua dan Wakil Ketua PKK Kabupaten Ketapang Kompak Hadiri Penilaian Lomba PKK Kecamatan di Kelurahan Sukaharja

KalbarOnline, Ketapang – Ketua Tim Penggerak PPK Kabupaten Ketapang, Elisabeth Betty Martin didampingi Wakil Ketua TP PKK Ketapang, Eva Masitha Farhan, melakukan penilaian lomba TP PKK tingkat kecamatan, di Kelurahan Sukaharja, Kamis (14/07/2022).

Kedatangan tim penilai lomba dari TP PKK Kabupaten Ketapang ini pun mendapat sambutan meriah, dengan Silat Kutemare dan tarian 3 etnis.

Dalam lomba tersebut, PKK Kelurahan Sukaharja menampilkan pameran UP2K, dimana salah satu hasil yang dipamerkan adalah rajutan benang wol dengan motif motif lama yang sudah sulit ditemukan saat ini dan diaplikasikan mulai dari taplak meja, bantal kursi hingga tas.

“Sudah sangat jarang yang bisa merajut seperti ini, kerajinan ini harus dikembangkan dan dipertahankan” ucap Ketua TP PKK saat meninjau stand pameran.

Arahan itu pun disambut oleh Lurah Sukaharja, Budi Rahayu dengan mengatakan bahwa pihaknya akan mempertahankan keterampilan merajut ini dan akan ditularkan ke anggota PKK lainnya. 

Selain meninjau pameran UP2K, rombongan tim penilai juga meninjau kebun PKK mini yang tepat berada di samping ruang kerja Lurah Sukaharja. Terdapat beragam koleksi yang ada di taman itu, mulai dari, sayuran, kolam ikan dan tanaman obat.

Untuk diketahui, bahwa penilaian lomba TP PKK tingkat kecamatan ini juga dilaksanakan pada Posyandu dan Hatinya PKK di Kelompok Dasawisma di gang Tomat, Kelurahan Sukaharja. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Launching Pilgub Kalbar 2024, Ketua KPU RI Ajak Masyarakat Berpartisipasi

KalbarOnline, Pontianak - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalimantan Barat melakukan launching Tahapan Pemilihan Gubernur…

13 hours ago

Bupati Fransiskus Nostalgia di Reuni SMA Karya Budi Putussibau ke 40 Tahun

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan membuka reuni akbar sekaligus syukuran SMA Karya…

13 hours ago

Wakil Bupati Kapuas Hulu Minta Panitia Bimbingan Manasik Haji Berikan yang Terbaik

KalbarOnline, Putussibau - Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat menyampaikan, bahwa penyelenggaraan ibadah haji merupakan…

13 hours ago

Ditinggal Pemilik, Dua Rumah Dinas Kesehatan Kapuas Hulu Ludes Terbakar

KalbarOnline, Putussibau - Dua unit rumah milik Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu di Jalan Diponegoro…

16 hours ago

Sekda Ketapang Pimpin Rapat Persiapan Peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati

KalbarOnline, Ketapang - Persiapan dan pelaksanaan peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati akan dilaksanakan pada tanggal…

17 hours ago

Menteri AHY Dampingi Presiden Joko Widodo Serahkan 10.323 Sertipikat Tanah untuk Masyarakat Banyuwangi

KalbarOnline.com, Banyuwangi - Presiden Republik Indonesia (RI), Joko Widodo didampingi Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

17 hours ago