Categories: Pontianak

Sutarmidji Harapkan Kunjungan Komisi V DPR RI Tak Sebatas Seremoni

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalbar, Sutarmidji menyambut baik kedatangan rombongan Komisi V DPR RI ke Kalbar, Selasa (12/07/2022). Namun begitu, ia berharap agar kunjungan tersebut tidak sebatas seremonial belaka.

“Kalau lihat yang disampaikan, saya yakin kunjungan ini tidak sekedar seremoni. Tapi harus dipastikan dan ditegaskan bahwa apa yang disampaikan itu harus dieksekusi oleh mitra mereka (Komisi V). Nanti kalau mitranya lama, saya lapor ke Komisi V,” kata Sutarmidji.

Seperti diketahui, rombongan Komisi V DPR RI yang dipimpin oleh Ketua Komisi V, Lasarus bersama mitra kerja, melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Kalbar. Dimana salah satunya guna meninjau lokasi rencana pembangunan Duplikasi Jembatan kapuas 1 di Kota Pontianak.

Gubernur Kalbar Sutarmidji memberikan sambutannya saat menerima kunjungan kerja Komisi V DPR RI di Kalbar (Foto: Biro Adpim For KalbarOnline.com)

“Kunjungan Komisi V secara umum supaya mereka tahu semua, mereka mau lihat eksekusi cepat atau tidak, mereka tahu semua apa yang dibangun, apa yang direncanakan,” kata Sutarmidji.

“Saya bersyukur ya, Pak Lasarus banyak membawa Anggota Komisi V ke Kalbar, ini menunjukkan apa yang selama ini kita suarakan, didengar,” tandasnya.

Sebelumnya, peninjauan terhadap lokasi pembangunan jembatan tersebut juga diikuti oleh Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan dan Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono.

Dalam kesempatan itu, Ketua Komisi V DPR RI, Lasarus memastikan, kalau pembangunan duplikasi Jembatan Kapuas I akan segera dimulai. Dalam waktu dekat, dirinya pun berencana mengundang Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono ke Pontianak untuk melakukan penancapan tiang pertama pembangunan tersebut. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Rayakan Hari Kemenangan, PLN Gelar Halal Bihalal Bersama Anak-Anak Panti Asuhan

KalbarOnline.com – Dalam momen hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah, PT PLN (Persero) Unit Induk…

1 hour ago

Mantapkan Diri Maju di Pilwako Pontianak 2024, Akbar Rahmad Putra Daftar ke PKS

KalbarOnline, Pontianak – Akbar Rahmad Putra, seorang dokter berusia 27 tahun terus memantapkan dirinya sebagai…

2 hours ago

Terima Manfaat dari Program Konsolidasi Tanah, Warga Terdampak Bencana Likuefaksi Palu Kini Miliki Hunian yang Layak dan Nyaman

KalbarOnline.com, Nasional - Program Konsolidasi Tanah merupakan bentuk penataan kembali suatu kawasan juga penguasaan tanah…

3 hours ago

Rakor GTRA Kalbar: Revitalisasi Gugus Tugas Reforma Agraria Untuk Kalimantan Barat Sejahtera

KalbarOnline.com, Pontianak - Sehubungan dengan percepatan pelaksanaan Reforma Agraria, Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Kalimantan…

3 hours ago

Sekda Ketapang Buka Kegiatan Gelar Talenta Pendidikan Tahun 2024

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo membuka Gelar Talenta Pendidikan…

9 hours ago

Pj Bupati Kamaruzaman dan Sekda Yusran Antusias Saksikan Semifinal Indonesia Versus Uzbekistan

KalbarOnline, Kubu Raya - Pemerintah Kabupaten Kubu Raya menggelar nonton bareng (nobar) laga semifinal Piala…

17 hours ago