Categories: Kapuas Hulu

Hadiri Sertijab Danyonif RK 644/WLS, Bupati Sis: Bersama TNI Kita Wujudkan Kapuas Hulu Hebat

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan, ikut menghadiri serah terima jabatan (sertijab) Danyonif RK 644/WLS di Lapangan Yonif Raider Khusus 644/WLS, Jalan Lintas Utara, Desa Sibau Hulu, Kecamatan Putussibau Utara, Kabupaten Kapuas Hulu, Senin, (27/06/2022).

Sertijab yang dirangkai dengan upacara militer ini dipimpin oleh Komandan Brigif 19/Khatulistiwa, Letkol Inf Wahyu Rahmadanu Suryawan. Dimana jabatan Danyonif RK 644/WLS ini diserahterimakan dari Letkol Inf Arianto Sunu Kuncoro kepada Mayor Inf Benu Supriyantoko.

Dalam kesempatan itu, Bupati Kapuas Hulu, mengatakan bahwa pihaknya sangat mengapresiasi dukungan Batalyon Infanteri Rider Khusus 644/ Walet Sakti, utama dalam penanganan Covid-19.

“Keberadaan batalyon di sini sangat membantu dalam penanganan pandemi Covid-19. Utamanya dalam vaksinasi dan sangat dirasakan manfaatnya, bahkan sekarang sudah tahap tiga,” tutur bupati yang akrab disapa Bang Sis itu.

Beliau juga menegaskan, bahwa TNI sangat membantu dalam pembangunan, selain Batalyon dari Kodim 1206/Psb juga telah memprogramkan TMMD. Yang mana hal itu telah membuka akses ke wilayah pedalaman. 

“Kami berterimakasih atas sinergitas bersama ini, semoga kedepan kita semua bisa mewujudkan Kapuas Hulu yang Harmonis, Energik, Berdaya Saing, Amanah dan Terampil (Hebat),” tuntasnya.

Sebelumnya, kepada Danyonif RK 644/WLS yang baru, Letkol Inf Wahyu mengingatkan, bahwa Batalyon 644/Wls harus dibina agar selalu siap siaga dalam menanggulangi ancaman yang bisa muncul setiap saat. 

“Harus punya kemampuan ketepatan merebut sasaran, tegakkan soliditas tegak lurus dan hindari tindakan kesalahan administrasi yang dapat rugikan satuan,” ujar Letkol Inf Wahyu. (Ishaq)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Rokidi Duduki Jabatan Penting di Kepengurusan LPTQ Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Direktur Utama Bank Kalbar, Rokidi menduduki jabatan penting di kepengurusan Lembaga Pengembangan…

3 hours ago

Pj Gubernur Harisson Harapkan HMI Kuat Secara Intelektual dan Mandiri Secara Finansial

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri kegiatan pelantikan pengurus Badan Koordinasi (Badko)…

18 hours ago

Kodim Putussibau Razia Pemain Layangan di Wilayah Putussibau Kota

KalbarOnline, Putussibau - Anggota Kodim 1206/Putussibau beserta Satpol PP Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan razia penertiban…

20 hours ago

Jadi Tuan Rumah, Polda Kalbar Ajak Masyarakat Dukung dan Sukseskan Kejuaraan Proliga Volley 2024

KalbarOnline, Pontianak - Polda Kalbar meminta kepada seluruh masyarakat Kalbar dapat mendukung dan turut memeriahkan…

20 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Kejurnas Angkat Besi di GOR Pangsuma Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson membuka kejuaraan nasional (kejurnas) angkat…

20 hours ago

Harisson Lantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalbar Periode 2024 – 2029

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson melantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalimantan Barat…

20 hours ago