Categories: HeadlinesLandak

Peristiwa Berdarah di Landak, Perempuan 18 Tahun dan Bayi 4 Bulan Jadi Korban Pembacokan

KalbarOnline, LandakSeorang perempuan berusia 18 tahun dan bayi berusia 4 bulan di Kampung Golok, Dusun Layar, Desa Agak, Kecamatan Sebangki, Kabupaten Landak, menjadi korban pembacokan oleh seorang pemuda berinisial RA (28).

Akibatnya, kedua korban mengalami luka serius dan harus dirawat.

Kapolres Landak AKBP Stevy Frits Pattiasina melalui Kapolsek Sebangki Ipda Didik Pramono membenarkan peristiwa berdarah itu.

Didik Pramono mengatakan, peristiwa itu terjadi pada Jumat, 25 Maret 2022, sekitar pukul 08.00 WIB.

Ipda Didik Pramono mengatakan, saat itu Kampung Golok sedang dalam keadaan sepi.

Di tengah kesepian itu, seorang saksi atas nama Monica mendengar sayup-sayup suara perempuan yang tak lain adalah korban.

Saksi Monica lantas keluar dari rumahnya dan melihat korban sudah terbaring di tengah jalan depan rumahnya dan pelaku sedang membacok korban.

Kejadian itu lantas membuat Monica histeris dan berteriak minta tolong kepada warga.

Karena keadaan Kampung Golok yang saat itu memang sedang sepi, Monica lantas berlari ke rumah seorang saksi lainnya bernama Aling dan memberitahukan kejadian tersebut.

Keduanya lalu berteriak meminta tolong dan tak lama kemudian warga ramai-ramai berdatangan dan lansung mengamankan pelaku.

Didik Pramono mengaku belum bisa menjelaskan penyebab peristiwa berdarah itu.

“Untuk motif kita belum bisa pastikan, karena keduanya belum bisa dimintai keterangan, masih dalam perawatan medis,” kata Didik Pramono.

Sementara pelaku beserta barang bukti telah diamankan di Mapolres Landak. (*)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Lutfi Al Mutahar Optimis Jadi Calon yang Diusung PAN di Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Lutfi Al Mutahar meyakini kalau dirinyalah yang akan diusung oleh Partai Amanat…

3 hours ago

Pemkab Kapuas Hulu Raih WTP ke 7 dari BPK RI Perwakilan Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu kembali mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari…

3 hours ago

Sinergi Semua Elemen, KPU Kayong Utara Sosialisasi Tahapan Pilkada 2024

KalbarOnline, Kayong Utara - Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar sosialisasi tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada)…

3 hours ago

Kembalikan Berkas Pencalonan, Sutarmidji Harap Nasdem Bisa Seperti di Periode Lalu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalbar, Sutarmidji melakukan pengembalian berkas sebagai calon Gubernur Kalbar ke…

3 hours ago

Di PEVS 2024, Dirut PLN Paparkan ke Presiden Jokowi Soal Kesiapan Ekosistem Kendaraan Listrik Tanah Air

KalbarOnline, Jakarta - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi booth PT PLN (Persero) dalam…

3 hours ago

Ditanya Peluang Kembali Berpasangan dengan Sutarmidji, Norsan Bantah Abu-abu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan kembali ditanya soal peluangnya kembali berpasangan…

4 hours ago