Categories: Sintang

Hadiri Resepsi Pernikahan Bupati Kayong Utara di Serawai Sintang, Jarot Winarno: Selamat

KalbarOnline, SintangBupati Sintang Jarot Winarno menghadiri resepsi pernikahan Bupati Kayong Utara Citra Duani dan Yayuk Winarti, di lapangan pangung rakyat, Nanga Serawai, Kecamatan Serawai, Kabupaten Sintang, Kamis sore, 17 Maret 2022.

Citra Duani dan Yayuk Winarti menggelar akad nikah pada Kamis pagi. Orang nomor satu di Kabupaten Kayong Utara tersebut mempersunting perempuan asal Kecamatan Serawai, yang merupakan saudara kandung dari Anggota DPRD Sintang dapil Serawai-Ambalau Kusnadi.

Bupati Jarot Winarno menyampaikan ucapan selamat kepada koleganya tersebut. Jarot pun mendoakan agar keduanya menjadi keluarga yang sakinah, mawaddah dan warrahmah. Bahagia dunia akhirat, hingga maut memisahkan.

“Selamat untuk kolega saya yang hari ini menggelar resepsi pernikahannya di Serawai, semoga keduanya menjadi keluarga yang sakinah, mawaddah, warrahmah, bahagia dunia akhirat hingga maut memisahkan dan dikarunia keturunan yang soleh dan soleha” kata Jarot.

Hadir ke undangan resepsi koleganya tersebut di Serawai, Jarot bersama rombongan melewati jalur darat dengan menggunakan enam buah kendaraan roda empat.

“Saya membawa rombongan cukup ramai, ada dewan dari provinsi, dewan kabupaten dan rombongan lainnya. Acara sangat meriah, ada band dengan artis dangdut dari Pontianak, Melawi dan Sintang. Sehingga ini juga menjadi hiburan masyarakat Serawai. Selamatlah untuk keduanya,” kata Jarot.

Turut serta dalam rombongan Bupati Sintang, Anggota DPRD Kalbar Muhammad Rizka Wahab, Anggota DPRD Sintang Zulherman, Melkianus, Rudy Andreas dan Santosa, Kadishub Sintang Florensius Kaha, Kadis PU Sintang Murjani, Ketua KONI Sintang Muhammad Chomain Wahab, dan rombongan lainnya.

Tampak juga hadir dalam resepsi tersebut, Bupati Melawi dan pentinju dunia asal Kayong Utara Daud Cino Jordan.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

KPU Perkenalkan “PAWAN”, Maskot Pilkada Ketapang 2024

KalbarOnline, Ketapang - Komisi Pemilu Umum (KPU) Kabupaten Ketapang melakukan peluncuran tahapan pemilihan kepala daerah…

33 mins ago

Polres Kubu Raya Gelar Reka Adegan Detik-detik Pembunuhan Fitri Amalia di Gang Limbung

KalbarOnline, Kubu Raya - Satuan Reserse Polres Kubu Raya menggelar rekonstruksi (reka ulang adegan) kasus…

2 hours ago

Pekan Imunisasi Dunia 2024, Dinkes Kayong Utara Gelar Vaksinasi Imunisasi di Desa Batu Barat

KalbarOnline, Kayong Utara - Dalam rangka Pekan Imunisasi Dunia tahun 2024, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kayong…

4 hours ago

Pj Bupati Romi Wijaya Resmikan Gedung Unit Transfusi Darah RSUD Sukadana

KalbarOnline, Kayong Utara - Pj Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya meresmikan Gedung Unit Transfusi Darah…

7 hours ago

Nih Calon Pj Bupati Landak yang Baru, Gantikan Samuel

KalbarOnline, Pontianak - Dengan berbagai pertimbangan, Kementerian Dalam Negeri tak lagi memperpanjang jabatan Samuel sebagai…

11 hours ago

Liga Mini Soccer Series I Jadi Wadah Kumpul Para ASN Pemkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Mengusung jargon “Bola Adalah Teman”, Liga Mini Soccer Series I 2024 Pemkot…

12 hours ago