Categories: HeadlinesPontianak

Genjot Capaian Vaksinasi dan Perketat Prokes, Edi Kamtono: Kunci Kendalikan Covid-19 di Pontianak

KalbarOnline, PontianakDisiplin menerapkan protokol kesehatan secara ketat dan vaksinasi masih menjadi kunci utama dalam mencegah penularan Covid-19.

Cakupan vaksinasi di Kota Pontianak sendiri, kata Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono, sudah mencapai 91,16 persen untuk dosis pertama. Sedangkan dosis kedua telah mencapai angka 73,58 persen. Bahkan, kata Edi Kamtono, sampai saat ini stok vaksin masih cukup.

“Insya Allah jika dua kunci ini berhasil kita lakukan maka kita bisa mengendalikan perkembangan Covid-19 di Kota Pontianak,” kata Edi Kamtono usai meninjau pelaksanaan vaksinasi lanjutan di Gedung PCC, Jumat, 18 Februari 2022.

Pihaknya, kata Edi Kamtono, akan terus menggencarkan vaksinasi mulai dari kalangan anak-anak usia 6-12 tahun, dewasa hingga lansia. Termasuk vaksinasi dosis pertama maupun dosis kedua serta booster.

Edi Kamtono mengakui, selama pelaksanaan vaksinasi tidak ada kendala yang berarti karena stok vaksin tersedia dan sentra-sentra pelayanan vaksin juga tersebar hingga di puskesmas.

“Vaksin booster juga sudah tersedia di puskesmas-puskesmas,” ucap Edi.

Orang nomor satu di Kota Khatulistiwa ini mengakui kasus harian Covid-19 di Kota Pontianak kian melonjak. Hal itu dikarenakan gencarnya upaya tracing dan testing yang dilakukan Satgas Covid-19 Kota Pontianak sebagai upaya deteksi dini. Lonjakan kasus konfirmasi positif Covid-19 itu menyebabkan Kota Pontianak ditetapkan dalam PPKM level tiga.

Berdasarkan data yang dimilikinya, sampai saat ini ada 1.800 orang yang terkonfirmasi positif Covid-19. Seperti misalnya kemarin, tercatat 141 kasus konfirmasi positif Covid-19 di Kota Pontianak.

Namun Edi Kamtono menegaskan, tingginya angka kasus harian Covid-19 di Kota Pontianak juga diimbangi dengan tingkat kesembuhan yang juga tinggi.

“Oleh sebab itu kita akan terus memperkuat tracing, lalu vaksinasi terus kita gencarkan terutama anak-anak dan lansia,” pungkas Edi Kamtono. (J)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

53 mins ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

56 mins ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

1 hour ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

2 hours ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

5 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

5 hours ago