Categories: HeadlinesKapuas Hulu

Bupati Fransiskus Diaan Serahkan Bantuan Kebakaran untuk Batalyon Raider Khusus 644/Walet Sakti

KalbarOnline, Kapuas HuluBupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan memberikan bantuan kepada Batalyon Raider Khusus 644/Walet Sakti yang mengalami musibah terbakarnya satu bangunan barak di markas Batalyon Raider Khusus 644/Walet Sakti, Rabu malam, 9 Februari 2022. Penyerahan bantuan yang turut disaksikan Dandim 1206 Putussibau Letkol Inf Jemi Oktis Oil tersebut dilaksanakan di Putussibau Utara, Kapuas Hulu, Kamis, 10 Februari 2022.

Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan menyampaikan, pemerintah daerah hadir untuk memberikan bantuan bagi prajurit yang terdampak kebakaran.

“Semoga apa yang kita lakukan ini bisa diikuti oleh teman-teman yang lain, atau ormas-ormas yang lain bisa membantu,” kata Fransiskus Diaan.

Dari kondisi yang ada, Bupati mengatakan pakaian, surat-surat penting milik prajurit TNI itu banyak terbakar. Bupati juga menuturkan pihaknya akan rapat untuk menentukan sikap apa yang mesti diambil untuk membantu pembangunan di Batalyon Raider Khusus 644/Walet Sakti.

“Kalau memang memungkinkan, ya kita bantu semampu kita, nanti kita akan membahas dengan tim anggaran, apakah ini boleh, kita kaji dulu,” ujarnya.

Pemkab Kapuas Hulu turut prihatin atas kejadian kebakaran di Batalyon Raider Khusus 644/Walet Sakti dan itu menjadi catatan juga bagi seluruh masyarakat, untuk selalu berhati-hati terutama dengan listrik.

“Karena ini akibatnya dari korsleting listrik, gunakan listrik seperlunya,” pungkas Fransiskus Diaan.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Bupati Fransiskus Diaan Tinjau Pekerjaan Ruas Jalan Dalam Kota Putussibau

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan meninjau sejumlah pekerjaan jalan di Kota Putussibau,…

1 hour ago

Kabar Duka, Ayahanda Pj Wali Kota Pontianak Meninggal Dunia

KalbarOnline, Pontianak - Innalillahi wa inna ilaihi roji’un. Kabar duka menyelimuti keluarga Penjabat (Pj) Wali…

1 hour ago

Wabup Ketapang Hadiri Acara Selamatan dan Penandatanganan Plakat Masjid Al-khair Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menghadiri acara selamatan dan penandatangan plakat  Masjid Al-Khair…

1 hour ago

Tinjau Latihan Tari Kolosal MTQ di Nanga Tayap, Wabup Farhan: Ini Sejarah untuk Para Penari

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan meninjau persiapan pelaksanaan MTQ ke-XXXI tingkat Kabupaten Ketapang…

1 hour ago

KPU Tetapkan 45 Nama Calon Terpilih Anggota DPRD Kabupaten Ketapang 2024, Berikut Daftarnya

KalbarOnline, Ketapang - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ketapang menggelar rapat pleno terbuka penetapan perolehan…

2 hours ago

Tabrak Beton Pembatas Jembatan di Simpang Hulu Ketapang, Sopir Pikap Meninggal

KalbarOnline, Ketapang – Sebuah kecelakaan tunggal terjadi di Jalan Trans Kalimantan tepatnya di KM 11…

2 hours ago