Categories: Sintang

Partai Gelora Sintang Gelar Outbond Perkuat Solidaritas Kader

Partai Gelora Sintang Gelar Outbond Perkuat Solidaritas Kader

KalbarOnline, Sintang – DPD Partai Gelora Sintang menggelar konsolidasi kader pada Minggu (19/12). Selain penanaman pohon, kegiatan tersebut juga dirangkaian dengan Akademi Manusia Indonesia dan di akhiri dengan Games Outbond.

“Konsolidasi ini kita gelar sebagai persiapan untuk menghadapi verifikasi faktual KPU yang akan segera di hadapi oleh Partai Gelora sebagai pendatang baru, juga sebagai penguatan basis-basis teritorial kita untuk pemenangan Pemilu 2024 mendatang di Kabupaten Sintang,” kata Ketua DPD Gelora Sintang Purba Santoso.

“Untuk itulah selain diisi dengan kegiatan penanaman pohon dan AMI, kita juga adakan games outbond dengan harapan akan mempererat solidaritas mereka serta mempersiapkan mereka menghadapi berbagai realitas politik pada pemilu 2024 mendatang,” katanya.

Dalam kegiatan games outbond tersebut ada tiga games yang dimainkan yaitu voly raksasa, robot manusia, dan archery combat yang masing-masing diikuti oleh peserta konsolidasi yang sudah dibagi menjadi beberapa tim.

Ketua DPW Partai Gelora Kalbar Muslih menyebutkan bahwa kegiatan-kegiatan seperti ini harus sering dilakukan agar pada kader dan fungsionaris tidak lagi canggung untuk saling berkolaborasi.

“Outbond seperti ini adalah langkah yang baik untuk kita menguatkan struktural kita, juga menjadi sebuah terobosan baru agar dalam sebuah partai kita tidak selalu hanya bicara kemenangan tapi juga bagaimana kita belajar dan merancang strategi untuk mencapai kemenangan dan pasca mendapat kemenangan tersebut,” jelas Muslih.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Bingkisan Kebahagiaan PLN untuk Warga Kalsel yang Membutuhkan

KalbarOnline.com – Jelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H, PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran…

1 hour ago

Dekranasda Kalbar Dukung Gallery Rika Ayub Design Turut Majukan Fashion Wastra Khas Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Kalimantan Barat, Windy…

4 hours ago

Pentingnya Imunisasi Untuk Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh Anak

KalbarOnline, Pontianak - Setiap orang memiliki imunitas yang berbeda, sehingga daya tahan tubuh terhadap penyakit…

4 hours ago

Pemkab Kayong Utara Matangkan Persiapan Rakor Pengendalian Inflasi Berikutnya

KalbarOnline, Kayong Utara - Pemerintah Kabupaten Kayong Utara mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Inflasi Minggu…

4 hours ago

Pemkot Pontianak Dorong Posyandu Naik Kelas

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak tengah berencana untuk mendorong posyandu agar dapat naik…

5 hours ago

Memahami KBGO yang Rentan Menyasar Jurnalis Perempuan

KalbarOnline, Pontianak - Forum Jurnalis Perempuan Indonesia (FJPI) Kalimantan Barat menggelar workshop Kekerasan Berbasis Gender…

5 hours ago