Categories: Sintang

Gelar Konsolidasi Kader, Partai Gelora Sintang Bersiap Hadapi Pemilu 2024

Gelar Konsolidasi Kader, Partai Gelora Sintang Bersiap Hadapi Pemilu 2024

KalbarOnline, Sintang – DPD Partai Gelora Sintang menggelar konsolidasi kader dalam rangka persiapan menghadapi Pemilu 2024 mendatang. Konsolidasi itu dirangkai dengan penanaman pohon, Minggu (19/12/2021).

Ketua DPD Partai Gelora Sintang Purba Santoso menyebutkan, bahwa konsolidasi yang digelar untuk pertama kalinya sebagai bentuk mempersiapkan para kader dan fungsionaris Gelora Sintang menghadapi pemilu.

“Ini adalah kegiatan konsolidasi kader yang pertama kita lakukan dan kita bagi dalam dua gelombang, pada gelombang pertama diikuti oleh fungsionaris dari sembilan kecamatan, berikutnya pada gelombang kedua akan diikuti oleh 5 kecamatan,” katanya.

Konsolidasi ini, kata dia, digelar sebagai persiapan untuk menghadapi verifikasi faktual KPU yang akan segera dihadapi oleh Partai Gelora sebagai pendatang baru.

“Juga sebagai penguatan basis-basis teritorial kita untuk pemenangan Pemilu 2024 mendatang di Kabupaten Sintang,” jelasnya.

Selain kegiatan penanaman pohon, kegiatan tersebut juga diisi dengan game outbond untuk menguatkan solidaritas pada fungsionaris dari 9 kecamatan tersebut dalam menghadapi pemilu.

Turut hadir pula dari kegiatan tersebut rombongan dari DPW Partai Gelora Kalbar, mulai dari Ketua DPW Muslih dan Sekretaris Hamdani juga Ketua Bidang Perempuan yang sekaligus mensosialisasikan program Gelora Gen 170, yaitu program pencegahan stunting pada generasi yang akan dilaunching pada 22 Desember mendatang.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Pedagang Pasar Flamboyan Semakin Maju Bersama Bank Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Selama 10 tahun, Kamariah (30 tahun) menjalankan usahanya berjualan sembako di Pasar…

32 mins ago

DPRD Sampaikan Rekomendasi Tanggapi LKPJ Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Pontianak menyampaikan sejumlah rekomendasi terhadap Laporan…

34 mins ago

Windy Prihastari Ikuti Makan Malam Bersama Ibu Negara di Puncak Peringatan HUT Dekranas 2024

KalbarOnline, Solo - Penjabat (Pj) Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kalimantan Barat (Kalbar), Windy…

57 mins ago

Anggun, Windy Kenalkan Wastra Berbahan Tenun Ikat Sintang di Syukuran HUT ke-44 Dekranas

KalbarOnline.com - Penjabat (Pj) Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kalimantan Barat (Kalbar) Windy Prihastari…

1 hour ago

Sudah Melamar ke Tiga Parpol, Budi Perasetiyono Siap Dipinang Sebagai Cawagub di Pilgub Kalbar 2024

KalbarOnline.com - Kontestasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar tahun 2024 semakin diramaikan para bakal…

2 hours ago

Data Januari – Mei 2024, 15 Tersangka Narkoba di Kapuas Hulu Didominasi Anak Muda

KalbarOnline, Putussibau - Kepala Satuan Narkoba Kepolisian Resor Kapuas Hulu, IPTU Jamali mengungkapkan, bahwa pihaknya…

11 hours ago