Categories: Ketapang

Pemuda Muhammadiyah Ketapang Gelar Sunatan Massal 50 Anak Penghafal Quran

Pemuda Muhammadiyah Ketapang Gelar Sunatan Massal 50 Anak Penghafal Quran

KalbarOnline, Ketapang – Pengurus Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Kabupaten Ketapang menggelar sunatan massal bagi anak-anak penghafal Quran di Ketapang.

Sedikitnya 50 anak mengikuti kegiatan sunatan massal yang berlangsung di klinik Kitamura Muhamamdiyah Ketapang itu, Minggu (5/12/2021).

Ketua PPDM Kabupaten Ketapang Santoso Setio mengatakan, sunatan massal yang digelar pihaknya itu merupakan bentuk pengabdian kepada masyarakat dan bentuk penghargaan bagi anak-anak penghafal Quran.

“Kegiatan sunat massal ini diharapkan dapat membantu masyarakat Kabupaten Ketapang,” ucapnya, Minggu (5/12/2021).

Dirinya juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah ikut berperan langsung dalam menyukseskan kegiatan tersebut.

“Kami ucapan terima kasih kepada seluruh peserta sunat masal dalam hal ini orang tua yang mempercayakan khitan anaknya kepada Pemuda Muhamamdiyah,” ungkapnya.

Sementara Ketua Bidang Kesehatan dan Kesejahteraan Masyarakat PPDM Ketapang Ryan Thea Suhendra mengatakan, pihaknya berkomitmen untuk menyentuh masyarakat hingga lapisan terbawah dalam memberi manfaat.

“Alhamdulillah kegiatan sunat massal yang dilaksanakan di Klinik Kitamura Muhamamdiyah Ketapang ini berjalan dengan sukses dan mendapat respon positif dari berbagai kalangan,” katanya.

Ia menambahkan bahwa kegiatan sunat massal ini direncakan untuk dilaksanakan minimal satu tahun sekali, lantaran merupakan program kerja bidang kesehatan di dalam Pemuda Muhammadiyah. (Adi LC)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Peringati Hari Kartini, PLN Beri Santunan untuk 30 Muslimah Tangguh di Kalimantan Selatan

KalbarOnline, Banjarbaru - Dengan semangat memperingati Hari Kartini 2024, PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran…

4 hours ago

Harisson Tegaskan Tidak Akan Maju Pilkada 2024

KalbarOnline, Pontianak - Di tengah ramainya isu sejumlah penjabat kepala daerah di beberapa provinsi dan…

7 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Raih Prestasi Terbaik di Ajang Atletik Internasional Dubai

KalbarOnline, Pontianak - Atlet binaan kawah candradimuka Pusat Pendidikan dan Pelatihan Pelajar (PPLP) Dinas Kepemudaan,…

7 hours ago

Pasar Bodok Membara, 25 Ruko Luluh Lantak Dalam Semalam

KalbarOnline, Pontianak - Kebakaran hebat menghantam Pasar Bodok, Kecamatan Parindu, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, Jumat…

10 hours ago

Hendak Tawuran, Empat Remaja di Pontianak Diamankan Polisi

KalbarOnline, Pontianak - Polisi mengamankan empat remaja berinisial FB (17 tahun), HP (17 tahun), RF…

15 hours ago

Dua Pria Kubu Raya Ditangkap, Hendak Edarkan 45 Paket Sabu ke Para Nelayan

KalbarOnline, Kubu Raya - Dua pria asal Kubu Raya, SS (31 tahun) dan AL (33…

16 hours ago