Categories: Kapuas Hulu

Bupati Sis Tinjau Pembangunan Puskesmas Hulu Gurung

Bupati Sis Tinjau Pembangunan Puskesmas Hulu Gurung

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan meninjau lokasi pembangunan Puskesmas di Kecamatan Hulu Gurung, tepatnya di Desa Nanga Tepuai, Kamis, 14 Oktober 2021.

Bupati Sis mengatakan, Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu berkomitmen meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan publik, di antaranya dengan cara membangun gedung baru puskesmas.

Dengan hadirnya gedung baru Puskesmas tersebut, Bupati berharap agar dapat meningkatkan dan menciptakan pelayanan yang prima kepada masyarakat di Kabupaten Kapuas Hulu khususnya di Kecamatan Hulu Gurung di bidang kesehatan.

“Pemerintah berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan serta sarana dan prasarana puskesmas. Terkait bahaya covid, saya juga berharap kepada seluruh petugas medis untuk terus memberikan pelayanan prima kepada pasien atau masyarakat Kabupaten Kapuas Hulu serta melakukan upaya-upaya untuk menekan penyebaran Covid-19,” katanya.

Hal senada juga disampaikan oleh Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kapuas Hulu Sudarso. Dirinya juga mengatakan, hadirnya gedung baru dengan fasilitas yang cukup lengkap tersebut diharapkan agar seluruh petugas medis bisa lebih meningkatkan pelayanan kesehatan.

“Tentunya gedung baru ini memiliki fasilitas yang lengkap, pihak kita optimis untuk terus meningkatkan pelayanan kesehatan terhadap masyarakat,” katanya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

TP PKK Pontianak Gelar Halal Bihalal

KalbarOnline, Pontianak - Masih dalam suasana Idul Fitri, Tim Penggerak (TP) PKK Kota Pontianak menggelar…

5 hours ago

Usul Pekan Budaya LPM Jadi Agenda Tetap

KalbarOnline, Pontianak - Laskar Pemuda Melayu (LPM) Kalimantan Barat (Kalbar) bekerja sama dengan Pemerintah Kota…

5 hours ago

Ani Sofian Lantik Zulkarnain Jadi Pj Sekretaris Daerah Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian melantik Zulkarnain sebagai Pj Sekretaris Daerah…

5 hours ago

Dinkes Pontianak Ungkap Sejumlah Penyakit yang Berpotensi KLB Tahun Ini

KalbarOnline, Pontianak – Upaya pencegahan penyakit terus menjadi prioritas Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas…

6 hours ago

Jumlah Jemaah Haji Asal Pontianak Terbanyak se-Kalbar, Termuda Berusia 20 tahun, Tertua 86 tahun

KalbarOnline, Pontianak - Jumlah jemaah haji dari Kota Pontianak mendominasi dari kabupaten/kota yang ada di…

6 hours ago

Bupati Ketapang Hadiri Acara Hari Ketiga Peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang, Martin Rantan menghadiri acara hari ketiga peresmian Balai Kepatihan Jaga…

8 hours ago