Categories: Kapuas Hulu

Khawatir Timbulkan Klaster Baru, Sejumlah Agenda Olahraga di Kapuas Hulu Ditunda

Khawatir Timbulkan Klaster Baru, Sejumlah Agenda Olahraga di Kapuas Hulu Ditunda

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Sejumlah agenda olahraga di Kabupaten Kapuas Hulu diputuskan untuk ditunda. Hal ini diketahui berdasarkan Rapat Koordinasi Satgas Covid-19 bersama KONI Kabupaten Kapuas Hulu. Hal itu juga selaras dengan Instruksi Menteri Dalam Negeri dan Instruksi Bupati Kabupaten Kapuas Hulu perihal pencegahan Covid-19.

Ketua KONI Kapuas Hulu Sadiq Asdar Khan menyambut baik rakor tersebut. Pihaknya pun mendukung sejumlah kegiatan olahraga yang telah diagendakan cabang olahraga di bawah naungan KONI Kapuas Hulu untuk ditunda.

Sadiq menyampaikan, pihaknya sudah berkomunikasi dan koordinasi dengan Satgas Covid-19 Kapuas Hulu berkaitan penundaan beberapa kegiatan.

“Makanya hari ini kita melakukan pertemuan untuk membahas kegiatan KONI Kapuas Hulu bersama Satgas Covid-19 Kabupaten Kapuas Hulu,” katanya saat ditemui usai rapat, Jumat, 17 September 2021.

Sadiq mengatakan, sejatinya pada tanggal 25 September 2021, KONI Kapuas Hulu akan menggelar senam massal. Begitu juga pada 20 September ini akan diadakan turnamen biliar.

Namun sebelum melaksanakan kegiatan ini, pihaknya lebih dulu melakukan rapat koordinasi dengan Satgas Covid-19 dan pihak keamanan untuk meminta saran serta pendapat terhadap kegiatan yang bakal dilaksanakan nanti.

“Tadi dari Satgas Covid-19 menyarankan agar kegiatan ini untuk sementara ditunda karena akan menimbulkan kerumunan dan dikhawatirkan menimbul klaster baru Covid-19,” ujarnya.

Sadiq berterima kasih atas saran dan masukan dari Satgas Covid-19 maupun pihak keamanan atas penundaan kegiatan KONI Kapuas Hulu.

“Kami tetap mendukung keputusan tersebut dan kita juga menghargai upaya dari Satgas Covid-19 dalam menekan dan memutuskan mata rantai Covid-19,” ucapnya. (Ishaq)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Buntut Perkara “Potong Kompas” di Waterfront Sambas, Sejumlah Media Online Bakal Disomasi

KalbarOnline, Pontianak - Kendati Iskandar Zulkarnaen sudah habis-habisan membantah bahwa tidak ada kalimat “perintah Sutarmidji”…

5 hours ago

Rayakan Hari Kemenangan, PLN Gelar Halal Bihalal Bersama Anak-Anak Panti Asuhan

KalbarOnline.com – Dalam momen hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah, PT PLN (Persero) Unit Induk…

7 hours ago

Mantapkan Diri Maju di Pilwako Pontianak 2024, Akbar Rahmad Putra Daftar ke PKS

KalbarOnline, Pontianak – Akbar Rahmad Putra, seorang dokter berusia 27 tahun terus memantapkan dirinya sebagai…

8 hours ago

Terima Manfaat dari Program Konsolidasi Tanah, Warga Terdampak Bencana Likuefaksi Palu Kini Miliki Hunian yang Layak dan Nyaman

KalbarOnline.com, Nasional - Program Konsolidasi Tanah merupakan bentuk penataan kembali suatu kawasan juga penguasaan tanah…

9 hours ago

Rakor GTRA Kalbar: Revitalisasi Gugus Tugas Reforma Agraria Untuk Kalimantan Barat Sejahtera

KalbarOnline.com, Pontianak - Sehubungan dengan percepatan pelaksanaan Reforma Agraria, Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Kalimantan…

9 hours ago

Sekda Ketapang Buka Kegiatan Gelar Talenta Pendidikan Tahun 2024

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo membuka Gelar Talenta Pendidikan…

15 hours ago