Categories: Kapuas Hulu

Bupati Sis Apresiasi Kepeduliaan Pemuda Katolik Sukseskan Program Vaksinasi

Bupati Sis Apresiasi Kepeduliaan Pemuda Katolik Sukseskan Program Vaksinasi

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Program vaksinasi terus bergulir. Vaksinasi Covid-19 tak hanya digelar oleh pemerintah maupun TNI/Polri, komunitas dan organisasi juga ikut mensukseskan program itu dalam rangka menekan angka penularan Covid-19.

Satu di antaranya yang diinisiasi Pemuda Katolik Cabang Kapuas Hulu bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu dengan menggelar vaksinasi massal bertempat di Sanggar Maribui Desa Sayut, Kecamatan Putussibau Selatan, Kabupaten Kapuas Hulu, Selasa, 14 September 2021.

Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan mengapresiasi vaksinasi massal yang diinisiasi oleh Pemuda Katolik sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat. Hal ini menjadi bagian dari bentuk kepedulian pemuda dalam menekan angka ketertularan Covid-19.

“Terima kasih kepada organisasi Pemuda Katolik Cabang Kapuas Hulu yang telah mendukung program vaksinasi, masyarakat sangat antusias,” kata Bupati melalui akun Facebook resmi miliknya.

Menurut Bupati, ada sebanyak 300 warga Desa Sayut yang menerima vaksinasi yang digelar Pemuda Katolik Cabang Kapuas Hulu tersebut. Untuk itu dirinya berharap organisasi lain juga melakukan hal serupa.

“Kalau kita lihat ini sangat efektif, jemput bola ke desa. Masyarakat turut dimudahkan, tidak perlu banyak biaya kalau ke kecamatan maupun ke kota Putussibau. Bagi organisasi lain yang ingin mengadakan silakan untuk melakukan koordinasi. Pemerintah Daerah siap menyediakan vaksin dan vaksinatornya,” tutup Bupati.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Nih Calon Pj Bupati Landak yang Baru, Gantikan Samuel

KalbarOnline, Pontianak - Dengan berbagai pertimbangan, Kementerian Dalam Negeri tak lagi memperpanjang jabatan Samuel sebagai…

3 hours ago

Liga Mini Soccer Series I Jadi Wadah Kumpul Para ASN Pemkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Mengusung jargon “Bola Adalah Teman”, Liga Mini Soccer Series I 2024 Pemkot…

4 hours ago

Harisson Minta OPD Perbaiki SOP dan Temuan BPK: Jangan Sampai Berulang

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri exit meeting pemeriksaan terinci atas…

15 hours ago

Pj Gubernur Harisson Sambangi Stan Pameran Dekranasda Kalbar di Solo

KalbarOnline, Surakarta - Setelah menyaksikan pameran mobil hias dan budaya serta kriya di kawasan Jalan…

15 hours ago

Pj Gubernur Harisson Terima Kunjungan Ketua KDEKS Banten

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson didampingi beberapa kepala perangkat daerah…

15 hours ago

Harisson Minta Pengawasan Pangan Dilakukan Secara Konsisten dan komprehensif

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur  Kalbar, Harisson membuka Rakor Penguatan Pengawasan Ketahanan Pangan dan Promosi…

15 hours ago