Categories: HeadlinesPontianak

Gubernur Kalbar Diganjar Penghargaan Top Pembina BUMD 2021

Gubernur Kalbar Diganjar Penghargaan Top Pembina BUMD 2021

KalbarOnline.com Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji meraih penghargaan Top Pembina BUMD 2021. Penghargaan mentereng itu diberikan kepada Midji lantaran dinilai baik membina Badan Usaha Milik Daerah di Kalbar.

Penghargaan itu diterima oleh Wakil Gubernur Kalimantan Barat Ria Norsan didampingi Komisaris Utama Bank Kalbar Irjen Pol (P) Didi Haryono dan Direktur Umum Bank Kalbar Rokidi.

Penghargaan tersebut diserahkan dalam acara puncak penganugerahan TOP BUMD Awards 2021 di Jakarta, Jumat lalu yang dibuka secara virtual oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Tohir.

Menteri BUMN Erick Thohir mendorong adanya sinergi BUMN dengan BUMD guna menggeliatkan roda ekonomi di daerah serta mempercepat pemulihan ekonomi nasional.

“Kami sangat terbuka untuk membuka kerja sama-kerja sama lainnya dengan BUMD dan Pemda yang hari ini hadir. Berbagai langkah strategis dan permasalah sosial, ekonomi dan lingkungan bisa terpecahkan lewat sinergi dan dibentuknya ekosistem, baik antar-BUMN, sinergi dengan swasta dan BUMD yang memiliki kesamaan visi dan berlandaskan Good Corporate Governance,” kata Erick.

“Tentunya sambil tetap memacu transformasi, inovasi dan sinergi demi kepentingan rakyat seperti yang ditunjukkan para nominator dan pemenang TOP BUMD Awards 2021,” ungkap Menteri BUMN.

Sebagai informasi, adapun penghargaan yang dianugerahkan pada acara tersebut Gubernur Sutarmidji meraih TOP Pembina BUMD, Samsir Ismail meraih TOP CEO BUMD 2021, dan PT Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Barat meraih TOP BUMD 2021.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

2 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

5 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

6 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

6 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

7 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

7 hours ago