Categories: Kapuas Hulu

Bupati Sis Anggarkan Pembangunan Galeri Produk Kerajinan Kapuas Hulu

Bupati Sis Anggarkan Pembangunan Galeri Produk Kerajinan Kapuas Hulu

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu telah menganggarkan pembangunan galeri untuk menampilkan sekaligus mempromosikan produk-produk kerajinan masyarakat.

Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan menyatakan, hal itu sebagai wujud dukungan Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu mendukung pengembangan produk kerajinan Kapuas Hulu.

“Ini bentuk keberpihakan pemerintah daerah kepada para pengrajin. Jadi nanti di Balai Sentra ini khusus untuk pelatihan dan produksi,” kata Bupati.

Bupati juga mendorong para pengrajin agar bisa ikut pelatihan, supaya kualitas yang dikerjakan bisa bersaing dengan daerah lain.

“Saya apresiasi sekali, antusias dan semangat pengrajin kita disini dalam mengembangkan potensi yang ada sangat tinggi, jadi saya bangga sekali dengan para pengrajin,” katanya.

Produk kerajinan dari Kabupaten Kapuas Hulu ada yang sudah dikenal baik nasional maupun internasional, misalnya Tenun Sidan.

“Tenun Sidan sudah sangat terkenal, ini bisa terus dikembangkan, demikian juga produk lainnya juga tidak kalah. Oleh karena itu kami selaku pemerintah daerah, melalui dinas terkait siap membantu apa yang menjadi harapan para pengrajin,” kata Bupati.

Untuk mendukung kenyamanan bekerja para pengrajin, pada kesempatan itu juga Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan memberi beberapa buah kipas angin di Balai Sentra Kerajinan, Putussibau Utara. Balai sentra kerajinan Kapuas Hulu tersebut memproduksi kerajinan tenun, anyaman, manik dan rotan.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Nih Calon Pj Bupati Landak yang Baru, Gantikan Samuel

KalbarOnline, Pontianak - Dengan berbagai pertimbangan, Kementerian Dalam Negeri tak lagi memperpanjang jabatan Samuel sebagai…

3 hours ago

Liga Mini Soccer Series I Jadi Wadah Kumpul Para ASN Pemkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Mengusung jargon “Bola Adalah Teman”, Liga Mini Soccer Series I 2024 Pemkot…

5 hours ago

Harisson Minta OPD Perbaiki SOP dan Temuan BPK: Jangan Sampai Berulang

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri exit meeting pemeriksaan terinci atas…

15 hours ago

Pj Gubernur Harisson Sambangi Stan Pameran Dekranasda Kalbar di Solo

KalbarOnline, Surakarta - Setelah menyaksikan pameran mobil hias dan budaya serta kriya di kawasan Jalan…

15 hours ago

Pj Gubernur Harisson Terima Kunjungan Ketua KDEKS Banten

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson didampingi beberapa kepala perangkat daerah…

15 hours ago

Harisson Minta Pengawasan Pangan Dilakukan Secara Konsisten dan komprehensif

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur  Kalbar, Harisson membuka Rakor Penguatan Pengawasan Ketahanan Pangan dan Promosi…

15 hours ago