Categories: Pontianak

Alfamart Peduli: 500 Paket Bantuan untuk Warga Kalbar Terdampak PPKM

Alfamart Peduli: 500 Paket Bantuan untuk Warga Kalbar Terdampak PPKM

KalbarOnline, Pontianak – Alfamart menyalurkan sebanyak 20 ribu paket bantuan sembako kepada masyarakat Indonesia yang terdampak selama Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

Perusahaan juga menyalurkan 1.000 paket bantuan sembako bagi warga yang terpapar Covid-19 dan sedang menjalani isolasi mandiri (isoman) di rumah.

Branch Corporate Comunication Alfamart Pontianak Arya Yoga Pratama mengatakan, khusus untuk Kalbar ada 500 paket bantuan sembako yang disalurkan untuk warga terdampak pandemi maupun PPKM.

“Khusus Kalimantan Barat ada 500 paket sembako. Kita salurkan untuk masyarakat terdampak,” kata Yoga, Senin 9 Agustus 2021.

Paket sembako ini berisi beras, minyak goreng, mi instan dan lainnya. Paket disalurkan di 32 kota di Indonesia, mulai dari Sumatera, Jawa, Kalimantan dan Sulawesi secara langsung ke rumah-rumah warga yang membutuhkan. Sehingga tidak menimbulkan kerumunan atau antrian.

Alfamart bekerja sama dengan pihak kelurahan, RT dan RW setempat untuk mendapat data masyarakat yang masuk kategori perlu mendapat bantuan.

Selain itu, Alfamart juga berkoordinasi dengan Satuan Tugas Covid-19 di masing-masing wilayah untuk mendapatkan sasaran warga yang membutuhkan bantuan.

Bantuan ini juga disalurkan kepada masyarakat yang menjalani isoman maupun yang baru selesai menjalani isoman.

“Target sasaran bantuan ini tanpa terkecuali juga untuk teman-teman jurnalis yang sempat menjalani isoman,” katanya.

Menurut dia, jurnalis sebagai pekerja harian yang rentan terdampak. Karena, jurnalis juga harus turun ke lapangan untuk memberikan informasi ke publik.

Yoga pun melihat, teman-teman jurnalis juga mempunyai gerakan sosial membantu isoman dengan gerakan #SehatBantuSakit. Makanya, ia ingin terlibat memberi bantuan.

Sebanyak 20 paket sembako yang diberikan kepada sejumlah jurnalis yang sedang dan baru selesai menjalani isoman. Penyerahan paketan ini secara simbolis dari Yoga ke Rizal Daeng sudah dilakukan.

“Terima kasih atas bantuan ini. Semoga bermanfaat. Semakin banyak orang yang bermurah hati membantu orang semakin bagus. Ini memang hal kecil, tapi sangat berarti,” ucap Rizal Daeng.

Paketan untuk jurnalis inipun sudah disalurkan ke jurnalis yang masih maupun selesai menjalani isoman. Penyaluran paketan ini turut dibantu Ubay, relawan isoman.

“Kita dibantu Ubay untuk penyalurannya. Karena memang Ubay selama ini turut membantu kita. Inipun agar tidak menimbulkan kerumunan,” katanya. (*)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Tak Perlu Campur Urusan Paslon Lain, Relawan: Midji-Norsan Siap Tarung Gagasan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Gubernur Kalbar petahana, Sutarmidji irit bicara saat dimintai tanggapan terkait…

4 hours ago

Apa Kabar Kapuas Raya? Midji-Norsan Anggap Janji yang Terucap, Wajib Diperjuangkan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar 2024, Sutarmidji dan Ria…

4 hours ago

Midji-Norsan Sepakat Maju Sepaket di Pilgub Kalbar 2024

KalbarOnline, Pontianak - Perdebatan elitis mengenai keretakan hubungan Sutarmidji dan Ria Norsan terjawab tuntas, pada…

4 hours ago

Komeng Tewas Tersengat Listrik di Ruang Gardu PLN Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pria bernama Hendrik alias Komeng (51 tahun) ditemukan tewas di dalam ruang…

6 hours ago

Disperpusip Pontianak Rayakan Hari Buku Nasional dengan Lomba Bercerita Tingkat Sekolah Dasar

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 40 peserta dari Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah se-Kota Pontianak meramaikan lomba bercerita…

10 hours ago

Viral! Video Perempuan Dipukuli Bertubi-tubi oleh Rekan Kerja, Kejadian Diduga di Sentap Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sebuah video viral di media sosial Instagram,  yang menunjukkan seorang perempuan muda…

10 hours ago