Categories: Ketapang

Dandim Pimpin Upacara Pemakaman Militer Anggota Kodim 1203/Ktp

Dandim Pimpin Upacara Pemakaman Militer Anggota Kodim 1203/Ktp

KalbarOnline, Ketapang – Komandan Kodim 1203/Ktp Letkol Kav Suntara Wisnu Budi Hidayanta memimpin upacara pemakaman militer almarhum Serda Budi Wardoyo di pemakaman umum Jalan Gatot Subroto, Desa Payak Kumang, Kecamata Delta Pawan, Kabupaten Ketapang, Sabtu, 10 Juli 2021.

Almarhum Serda Budi Wardoyo merupakan salah satu Babinsa terbaik Kodim 1203/Ktp yang berdinas di Koramil 1203-03/Kdw, almarhum meninggal dunia dikarenakan sakit.

Dalam sambutannya, Dandim 1203/Ktp Letkol Kav Suntara Wisnu Budi Hidayanta mengatakan bahwa upacara pemakaman secara militer ini dilaksanakan sebagai penghormatan dan penghargaan atas jasa, Dharma Bhakti serta pengabdian almarhum kepada Negara dan Bangsa semasa hidupnya.

Baca Juga:

Dandim menambahkan, selama dalam menjalankan tugas, almarhum adalah seorang prajurit yang baik, penuh rasa pengabdian, loyal dan mempunyai dedikasi yang tinggi terhadap tugas dan tanggung jawab yang diemban pada dirinya.

Pada kesempatan ini, kami atas nama keluarga besar Kodim 1203/Ktp mengucapkan duka cita dan bela sungkawa atas telah berpulangnya rekan kita almarhum Serda Budi Wardoyo.

Baca Juga:

“Marilah kita semua mendoakan semoga segala dosa dan kekhilafan almarhum diampuni dan amal ibadahnya diterima Allah, serta seluruh keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan, kesabaran dan bimbingan serta perlindungan,” pungkasnya.

Dalam pemakaman ini dihadiri oleh Para Perwira Staf Kodim 1203/Ktp, Dansub Pom Ketapang, para Danramil dan Babinsa Jajaran Kodim 1203/Ktp, tokoh agama, tokoh masyarakat dan segenap keluarga besar almarhum.

Baca Juga:

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

30 mins ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

34 mins ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

36 mins ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

11 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

15 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

17 hours ago