Categories: Ketapang

Wabup Farhan Harap Kolaborasi NU Bantu Pemerintah

Wabup Farhan Harap Kolaborasi NU Bantu Pemerintah

Buka Madrasah Kader NU Angkatan II

KalbarOnline, Ketapang – Wakil Bupati Kabupaten Ketapang, Farhan secara resmi membuka Madrasah Kader Nahdlatul Ulama (MKNU) angakatan II tahun 2021 di Hotel Nevada Ketapang, pada Sabtu, 3 Juli 2021.

Wabub menyambut baik dan mengapresisi seluruh pengurus cabang NU Ketapang yang telah menyelenggarakan kegiatan ini. Wabub berharap, dengan kegiatan ini terlahir generasi-genarasi baru dengan pemahaman dan perjuangan ke-NU-an sesuai dengan perkembangan zaman. Menurut Wabub, perkembangan organisasi tergantung pada kaderisasi.

Lebih lanjut, wabub menyampaikan perihal fungsi, peran serta keberadaan NU. Menurut wabub lagi, NU dapat diterima di mana saja, bahkan hingga di mancanegara.

Untuk itu dia berharap agar NU tetap di khithohnya, selalu mampu menjaga suasana yang aman, tenteram daerah yang menaunginya, khususnya di Kabupaten Ketapang.

“Kita bersyukur, bahwa Kabupaten Ketapang sampai saat ini masih merupakan daerah yang aman, rukun dan damai. Kondisi seperti ini tentu harus kita jaga, rawat bersama agar daerah ini terus berkembang, maju dan masyarakatnya sejahtera,” kata dia.

Wabub berharap, NU Cabang Ketapang dan kecamatan berkolaborasi dengan pemerintah untuk menjaga kerukunan beragama, baik sesama agama maupun lintas agama.

“NU Cabang Ketapang dan kecamatan bersama-sama membantu pemerintah dalm membangun kerukunan umat beragama di Kabupaten Ketapang. Baik dengan internal umat beragama, antar umat beragama maupun antar umat beragama dengan pemerintah,” pungkas Wabub Farhan.

Adi Liang Chi

Leave a Comment
Share
Published by
Adi Liang Chi

Recent Posts

Polres Kubu Raya Amankan 6 Remaja Terlibat Tawuran di Sungai Raya

KalbarOnline, Kubu Raya - Tim Patroli Presisi Satuan Samapta Polres Kubu Raya mengamankan 5 remaja…

11 hours ago

Budi Perasetiyono Dipanggil ke Jakarta, Penjaringan Calon Kepala Daerah di Tingkat DPP PKB

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Budi Perasetiyono yang telah mendaftar di…

11 hours ago

Polres Kapuas Hulu Ringkus Dua Pengedar Narkoba Lintas Kabupaten

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Satuan Resnarkoba Polres Kapuas Hulu berhasil meringkus dua orang pengedar sabu…

15 hours ago

Berkolaborasi dengan Starbucks Korea, NCT Tuai Kekecewaan Penggemar

KalbarOnline, Nasional - Boygroup asal Korea Selatan, NCT menuai kekecewaan publik dan penggemarnya usai diumumkan…

16 hours ago

Gelar Kelas Terbuka, Komunitas Strong Nation Turut Perkenalkan Destinasi Wisata di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Olahraga strong nation tergolong baru di Kota Pontianak. Dalam upaya mengenalkan olahraga…

16 hours ago

Sok Jago, Remaja Bersajam Nekat Tantang Warga Parit Bugis, Kocar-kacir Saat Diserang Balik

Kalbar Online, Kubu Raya - Aksi konvoi remaja membawa senjata tajam (sajam) untuk tawuran kembali…

17 hours ago