Categories: Singkawang

Tjhai Chui Mie Ajak Masyarakat Singkawang Sukseskan Vaksinasi Covid

Tjhai Chui Mie Ajak Masyarakat Singkawang Sukseskan Vaksinasi Covid

KalbarOnline, Singkawang – Wali Kota Singkawang, Tjhai Chui Mie mengajak masyarakat Singkawang yang belum divaksin agar segera mendaftarkan diri untuk mendapatkan pelayanan vaksinasi. Hal itu disampaikannya saat meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di gedung Pavilion, Senin (21/6/2021).

“Saya mengapresiasi masyarakat Kota Singkawang yang mengikuti program vaksinasi ini. Vaksinasi ini dilaksanakan di dua tempat, yaitu Pavilion 78 dan Singkawang Grand Mall,” kata Tjhai Chui Mie.

Dengan vaksinasi, masyarakat sudah membantu pemerintah untuk mengatasi dan menekan angka penyebaran Covid-19 di kota Singkawang.

Ia mengatakan masyarakat yang telah divaksin memiliki resiko rendah jika terpapar Covid-19 pasca vaksinasi.

Selaku ketua Satgas Covid-19, Tjhai Chui Mie beserta jajaran akan terus berupaya agar ketersediaan vaksin terus dipasok ke kota Singkawang. Ia mengatakan kota Singkawang mendapatkan pasokan vaksin dari Polres kota Singkawang sebanyak 2.000 dosis.

“Polda Kalimantan Barat melalui Polres Singkawang terdapat sekitar 2.000 dosis vaksin yang akan dipergunakan. Kemudian dari pemerintah akan datang sekitar 220 vaksin lagi.” ujarnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Fransiskus Ajak Masyarakat Kapuas Hulu Nonton Bareng Semifinal Piala Asia Indonesia Vs Uzbekistan

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan mengajak masyarakat di Bumi Uncak Kapuas untuk…

2 mins ago

Kobarkan Semangat Nasionalisme Lewat Nobar Semifinal Piala AFC U-23 Indonesia Versus Uzbekistan

KalbarOnline, Pontianak - Euforia menjelang laga Tim Nasional (Timnas) Sepak Bola Indonesia melawan Uzbekistan dalam…

17 mins ago

Romi Wijaya Dukung Garuda Muda! Gelar Nobar Semifinal AFC U23 Asian Cup 2024

KalbarOnline, Kayong Utara - Pemerintah Kabupaten Kayong Utara mengajak masyarakat untuk menunjukkan dukungannya kepada Tim…

1 hour ago

Euforia Warga Kota Pontianak Gelar Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan

KalbarOnline, Pontianak - Tim Nasional (Timnas) Indonesia masuk ke babak semifinal Piala Asia U-23 setelah…

2 hours ago

Polresta Pontianak Gelar Nobar Timnas U23 Lawan Uzbekistan, Siapkan Doorprize Motor

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak akan menggelar nonton bareng pertandingan Piala Asia 2024 Usia 23…

3 hours ago

Pemkab Kapuas Hulu Siapkan Rp 62 Miliar Untuk Bayar Gaji PPPK Formasi Tahun 2023

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan secara resmi menyerahkan Surat Keputusan (SK) kepada…

3 hours ago