Categories: Kayong Utara

Latsar Kesiapsiagaan Bela Negara CPNS Pemkab KKU 2021 Resmi Ditutup, Ini Harapan Danramil Sukadana

Latsar Kesiapsiagaan Bela Negara CPNS Pemkab KKU 2021 Resmi Ditutup, Ini Harapan Danramil Sukadana

KalbarOnline, Kayong Utara – Danramil 1203-02/Skd, Kapten Inf Kadarudin mengikuti upacara penutupan Pelatihan Dasar Kesiapsiagaan Bela Negara CPNS di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kayong Utara tahun 2021 yang berlangsung di Pantai Pulau Datok, Desa Sutera, Kecamatan Sukadana, Sabtu (12/6/2021).

“Dengan mengucap puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, pada hari ini, pelatihan dasar kesiapsiagaan bela negara CPNS di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kayong Utara tahun 2021 dengan resmi saya nyatakan ditutup,” ucap Wakil Bupati Kayong Utara, Efendi Ahmad.

Dalam amanatnya, Wabup Efendi Ahmad mengatakan, pelatihan dasar kesiapsiagaan bela negara ini bertujuan membentuk CPNS KKU yang berjiwa disiplin, pantang menyerah, memiliki rasa tanggung jawab yang tinggi serta jiwa bela negara dengan memprioritaskan NKRI di atas kepentingan pribadi dan golongan.

“Sehingga bisa melayani masyarakat dengan baik,” ujarnya.

Sementara diwawancarai usai upacara, Danramil 1203-02/Skd, Kapten Inf Kadarudin selaku Komandan Latihan menegaskan, bela negara merupakan sikap dan perilaku warga negara dilandasi kecintaannya kepada NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.

“Pelatihan Dasar CPNS diharapkan dapat menyiapkan CPNS yang sehat dan tangguh serta sehingga dapat melaksanakan pengabdian kepada masyarakat nantinya, untuk itu saya mengajak para peserta Pelatihan Dasar CPNS, mari kita aplikasikan semangat bela negara dengan berprestasi sesuai bidang tugas masing masing dengan bertindak yang luar biasa,” tandasnya. (Pendim 1203)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Buka Open Turnamen Bola Voli, Sekda Kapuas Hulu Minta Pemain dan Penonton Junjung Tinggi Sportivitas

KalbarOnline, Putussibau - Sekda Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka open turnamen bola voli se-Kabupaten Kapuas…

1 hour ago

Organisasi Jurnalis di Pontianak Gelar Aksi Damai Tolak RUU Penyiaran

KalbarOnline, Pontianak - Sejumlah organisasi profesi jurnalis dan media di Kalimantan Barat berkolaborasi menggelar aksi…

4 hours ago

Polsek Pontianak Selatan Amankan Sekelompok Bocil Meresahkan, Ada Bong dan Lem

KalbarOnline, Pontianak - Patroli Enggang Selatan Polsek Pontianak Selatan mengamankan sekelompok bocil (bocah cilik) yang…

4 hours ago

Dalih Tak Dapat Kerja Setelah Keluar dari Penjara, Residivis Ini Kembali Jualan Narkoba

KalbarOnline, Kubu Raya - Satuan Reserse Narkoba Polres Kubu Raya menangkap seorang pria penjual narkoba…

6 hours ago

Giat Inspeksi SLO, Srikandi PLN Hadir Pastikan Keandalan dan Kualitas Instalasi

KalbarOnline, Banjarbaru - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

6 hours ago

Bupati Kapuas Hulu Keluarkan Perbup Dorong Percepatan Penurunan Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Bupati Kabupaten. Kapuas Hulu Fransiskus Diaan ikut menghadiri High Level Meeting Percepatan…

7 hours ago