Categories: HeadlinesPontianak

Edi Kamtono Ajak RT/RW Tingkatkan Kewaspadaan Tangani Pandemi

Edi Kamtono Ajak RT/RW Tingkatkan Kewaspadaan Tangani Pandemi

KalbarOnline, Pontianak – Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono mengajak perangkat RT/RW meningkatkan kewaspadaannya dalam menangani pandemi Covid-19 yang belum juga berakhir hingga kini.

“Termasuk untuk mengantisipasi warga yang mudik, baik yang datang maupun yang keluar Kota Pontianak,” ujarnya usai menyerahkan secara simbolis bantuan operasional RT/RW di Aula Kantor Camat Pontianak Timur, Selasa (4/5/2021).

Ia berharap, Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro yang diterapkan bisa menekan angka penularan Covid-19, khususnya di Kota Pontianak. Terlebih menjelang Hari Raya Idulfitri, di mana pemerintah pusat telah mengeluarkan kebijakan larangan mudik.

“Kita semua berharap Idulfitri nanti berjalan aman, tidak terjadi klaster baru,” harapnya.

Sejauh ini, lanjut Edi, tidak ada kendala dalam penanganan Covid-19 di tingkat RT/RW. Namun dia meminta RT/RW melakukan koordinasi lebih lanjut untuk langkah isolasi atau membantu warganya bila ada yang terkonfirmasi positif Covid-19. Kolaborasi dan komunikasi RT/RW dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak sangat dibutuhkan.

“Sehingga menjadi RT/RW yang tangguh terhadap bencana alam dan pandemi Covid-19,” sebutnya.

Selanjutnya, tak kalah pentingnya adalah pemulihan ekonomi dalam rangka membangun daerah lebih maju. Ia berharap RT/RW bersama-sama masyarakat bekerjasama dan berkontribusi dalam pembangunan dan pemberdayaan masyarakat.

“Manfaatkan peluang-peluang usaha yang bisa dilakukan di tengah pandemi sehingga mampu meningkatkan perekonomian masyarakat,” pungkas Edi. (J)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

3 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

3 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

3 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

3 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

8 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

18 hours ago