Categories: Kapuas Hulu

Pemkab Kapuas Hulu Gelar Rapat Kesiapan Hadapi Ramadhan 1442 Hijriah

Pemkab Kapuas Hulu Gelar Rapat Kesiapan Hadapi Ramadhan 1442 Hijriah

Izinkan tarawih berjamaah di Masjid dengan prokes

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu menggelar rapat persiapan menghadapi ibadah puasa Ramadhan 1442 Hijriah terutama yang berkaitan dengan penerapan protokol kesehatan dalam mencegah penyebaran Covid-19.

“Sholat tarawih bisa dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan mengacu kepada Surat Edaran dari Menteri Agama,” kata Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat saat memimpin rapat kesiapan bulan Ramadhan dan Idul Fitri, Kamis (8/4/2021).

Wahyudi mengatakan, selain pelaksanaan shalat tarawih, dibahas juga terkait pasar Juada, penutupan tempat hiburan malam, pelaksanaan vaksin serta ketersediaan vaksin.

Menurut Wahyudi seperti dilansir KalbarOnline dari Antara, dalam rapat tersebut disepakati bahwa pelaksanaan ibadah di bulan Ramadhan tetap melaksanakan protokol kesehatan dan dalam pelaksanaan ibadah di masjid dibuatkan satu pintu masuk dan satu pintu keluar.

“Dalam rapat kami libatkan juga tokoh-tokoh agama, pihak keamanan serta instansi terkait lainnya,” ucap Wahyudi.

Dikatakan Wahyudi, selain itu dibahas juga terkait kesiapan stok dan harga sembako antisipasi kelangkaan serta lonjakan harga kebutuhan bahan pokok.

“Saya juga mengimbau kepada seluruh masyarakat agar selalu menjaga stabilitas keamanan sehingga tercipta kenyamanan serta keamanan dalam pelaksanaan ibadah puasa,” tandasnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

18 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

21 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

22 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

22 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

23 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

23 hours ago