Categories: Kapuas Hulu

Wabup Wahyudi Hidayat Kunker ke Tanah Kelahiran

Wabup Wahyudi Hidayat Kunker ke Tanah Kelahiran

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat melakukan kunjungan kerja ke Kecamatan Jongkong, Rabu (7/4/2021). Jongkong, merupakan tanah kelahiran Wabup Wahyudi Hidayat. Kunker itu sekaligus menandai kunjungan perdananya ke Jongkong sebagai pimpinan Kapuas Hulu.

“Ini kunjungan perdana saya di tanah kelahiran. Saya akan berjuang dan menjadi sejarah untuk kecamatan ini,” ujarnya.

Wabup mengatakan, dirinya mengunjungi Kecamatan Jongkong untuk menghadiri beberapa kegiatan di antaranya menghadiri serta membuka Kegiatan BAZNAS Pengobatan Gratis dan Pembagian Sembako Gratis Untuk Lansia; Sidang Isbat Pernikahan Pengadilan Agama Bekerjasama dengan Kementerian Agama Putussibau dan Disdukcapil Kapuas Hulu.

“Saya sangat terharu dengan kecamatan ini, ada cerita panjang dalam hidup saya,” ucapnya.

Kepada masyarakat Jongkong, Wabup Kapuas Hulu juga memohon dukungan dalam menjalankan roda Pemerintahan. Ia berharap masyarakat tetap bersatu padu untuk mewujudkan Kapuas Hulu yang Harmoni, Energik, Berdaya saing, Amanah dan Terampil (HEBAT).

“Saya juga memohon doa restu kepada masyarakat Jongkong, dengan Segala kerendahan hati izinkan Saya dan Bapak Bupati memimpin Kapuas Hulu menuju Kapuas Hulu HEBAT untuk kita semua,” tandasnya.

Ishak KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Ishak KalbarOnline

Recent Posts

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

1 hour ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

1 hour ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

1 hour ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

3 hours ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

5 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

5 hours ago