Categories: Sport

Jawaban Praveen Jordan Soal Isu Cedera dan Masalah Berat Badan

KalbarOnline.com – Kondisi pemain ganda campuran nomor satu Indonesia Praveen Jordan mulai membaik.

Dia sudah kembali berlatih di lapangan. Pemain yang akrab disapa Ucok itu sempat mengalami robekan di area rotator cuff-nya. Cedera tersebut diderita saat mengikuti Asian Leg pada Januari lalu di Bangkok, Thailand.

Meski sudah kembali berlatih, gerakan Ucok masih terbatas. Dia belum diperbolehkan melakukan smes-smes keras.

Sebelumnya Ucok hanya berlatih sebatas conditioning sambil memantau proses penyembuhan cederanya. ”Iya, memang ada robekan itu. Tetapi, kondisinya nggak parah. Jadi masih bisa digunakan untuk latihan,” kata Ucok kepada Jawa Pos.

Untungnya, pemulihan Ucok bisa lebih maksimal. Sebelumnya Ucok bersama Melati Daeva Oktavianti akan turun pada German Open 2021.

Namun, turnamen itu dibatalkan. Dia baru turun saat All England 2021. Turnamen tersebut digelar di Birmingham, Inggris, pada 17 hingga 21 Maret mendatang.

”Untuk saat ini masih dalam tahap recovery terapi. Sambil ada latihan. Sudah sejak Selasa lalu. Prosesnya ya pelan-pelan dulu,” kata juara All England dua kali itu.

Baca Juga: Saat Nomor 1 Dunia Dikalahkan Seorang Murid SMA Berusia 16 Tahun

Selain cedera, Ucok mengalami kenaikan berat badan. Kondisi tersebut membuatnya tidak maksimal saat di Thailand. ”Iya, memang ada kenaikan berat badan juga sih. Saat ini lagi proses penurunan juga. Biar turnamen ke depan bisa lebih fit lagi,” imbuhnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Jelang Idul Adha, Angka Inflasi di Pontianak 2,65 persen

KalbarOnline, Pontianak – Menjelang Hari Raya Idul Adha, angka inflasi Kota Pontianak menyentuh angka 2,65…

7 hours ago

Pj Wako Pontianak Minta PPDB 2024 Berlangsung Transparan

KalbarOnline, Pontianak - Pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2024 akan dimulai. Untuk mempersiapkan…

7 hours ago

Pemkot Salurkan Bantuan Uang Tunai kepada 3.350 KK

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas Sosial (Dinsos) Kota Pontianak menyalurkan bantuan…

8 hours ago

400 Paket Sembako Ludes dalam Sejam Jam di Pasar Murah Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – 400 paket sembako ludes terjual hanya dalam waktu kurang dari 60 menit,…

8 hours ago

Pj Wako Ani Sofian Ajak Warga Jaga Kebersihan Lingkungan

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menggelar program padat karya yang melibatkan masyarakat di…

8 hours ago

Wabup Ketapang Serahkan Trophy Juara Umum dan Petinju Terbaik di Kejuaraan Tinju Dandim CUP 2024

KalbarOnline, Ketapang - Kejuaraan tinju amatir Dandim Cup 1203/Ketapang Tahun 2024 secara resmi ditutup oleh…

9 hours ago