Categories: Nasional

Vaksinasi Sudah Dilaksanakan, Prokes Tetap Wajib Khususnya di Keluarga

KalbarOnline.com – Percepatan penyebaran virus Covid-19 di Indonesia masih belum melandai, bahkan relatif meningkat. Meskipun vaksinasi Covid-19 sudah mulai dilaksanakan oleh pemerintah. Tapi, protokol kesehatan tetap harus dilakukan.

Pasalnya, vaksinasi hanya menjadi salah satu faktor untuk mengantisipasi virus menghinggapi manusia. Maka dari itu, penerapkan protokol kesehatan 3M, yaitu wajib memakai masker, wajib mencuci tangan dan wajib menjaga jarak tetap harus dilakukan.

Apalagi, bagi masyarakat yang memiliki keluarga dengan tempat tinggal relatif kecil. Maka anggota keluarga tersebut tentunya harus lebih sadar diri akan perannya masing-masing. Jika tidak, potensi klaster keluarga bisa terjadi.

“Jadi mau tidak mau di dalam keluarga itu pun diterapkan 3M gitu ya, mau tidak mau misalnya juga kalau apalagi rumahnya itu kecil gitu ya,” ungkap Kepala Sub Bidang Sosialisasi Perubahan Perilaku Satgas Covid-19 Dwi Listyawardani beberapa waktu lalu.

Adapun, menurutnya penyebaran virus di lingkungan rumah ini lah yang potensinya tinggi. Khususnya untuk di daerah perkotaan yang padat penduduk.

“Ini yang harus kita waspadai, makanya kenapa mungkin di daerah perkotaan angkanya tinggi, karena memang tempat tinggal keluarganya juga kecil, sehingga jarak antara satu orang dengan orang lain sulit untuk dihindari,” jelas dia.

Kepada masyarakat, dia juga mengingatkan, apabila di lingkungan terdapat orang yang positif Covid-19, mereka jangan dijauhi, malah seharusnya dibantu dengan menerapkan wajib 3M.

“Ada stigma, dinilai mereka yang positif itu harus dikucilkan, bahkan tidak dibantu. Padahal justru harus sangat dibantu ya dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari karena saudara-saudara kita yang positif jelas-jelas harus melakukan isolasi,” tutupnya.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Polres Kubu Raya Amankan 6 Remaja Terlibat Tawuran di Sungai Raya

KalbarOnline, Kubu Raya - Tim Patroli Presisi Satuan Samapta Polres Kubu Raya mengamankan 5 remaja…

5 hours ago

Budi Perasetiyono Dipanggil ke Jakarta, Penjaringan Calon Kepala Daerah di Tingkat DPP PKB

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Budi Perasetiyono yang telah mendaftar di…

6 hours ago

Polres Kapuas Hulu Ringkus Dua Pengedar Narkoba Lintas Kabupaten

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Satuan Resnarkoba Polres Kapuas Hulu berhasil meringkus dua orang pengedar sabu…

9 hours ago

Berkolaborasi dengan Starbucks Korea, NCT Tuai Kekecewaan Penggemar

KalbarOnline, Nasional - Boygroup asal Korea Selatan, NCT menuai kekecewaan publik dan penggemarnya usai diumumkan…

11 hours ago

Gelar Kelas Terbuka, Komunitas Strong Nation Turut Perkenalkan Destinasi Wisata di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Olahraga strong nation tergolong baru di Kota Pontianak. Dalam upaya mengenalkan olahraga…

11 hours ago

Sok Jago, Remaja Bersajam Nekat Tantang Warga Parit Bugis, Kocar-kacir Saat Diserang Balik

Kalbar Online, Kubu Raya - Aksi konvoi remaja membawa senjata tajam (sajam) untuk tawuran kembali…

11 hours ago