Categories: Nasional

Banyak Relawan di JICT Reaktif Covid-19, Basarnas Imbau Disiplin 3M

KalbarOnline.com – Direktur Operasi Basarnas Brigjen TNI (Mar) Rasman mengungkapkan, relawan hingga petugas di posko terpadu Dermaga JICT II banyak yang reaktif Covid-19. Karena itu, dia menekankan untuk disiplin protokol kesehatan.

“Artinya di sekeliling kita ini ada wabah itu. Oleh karena itu saya menekankan untuk mari kita disiplin terhadap protokol kesehatan,” kata Rasman di Dermaga JICT II, Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Kamis (14/1).

Dia tidak membeberkan berapa banyak petugas dan relawan yang reaktif Covid-19. Hal itu diketahui setelah tim kesehatan yang bertugas di posko terpadu JICT II melakukan rapid tes antigen.

Baca Juga: Fatwa Final Vaksin Covid-19 Halal Tinggal Tunggu BPOM

“Tidak boleh lagi berkeliaran di sini. Langsung diisolasi, tidak boleh berkegiatan lagi di sini,” ujar Rasman.

Oleh karena itu, dia mengharapkan relawan hingga petugas yang melakukan aktivitas di posko terpadu disiplin menerapkan protokol kesehatan. Utamanya menerapkan 3M yakni memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan sabun atau hand sanitizer.

“Jangan pernah menganggap bahwa diri kita sehat. Makanya ada namanya OTG (orang tanpa gejala). Makanya saya yang kayak gini-gini jangan terlalu lama kita,” urai Rasman.

Rasman pun memastikan, setiap personel SAR yang bertugas terlebih dahulu dilakukan pengecekan kesehatan. Hal ini semata untuk mencegah Covid-19.

“Kalau di lapangan, yang jelas sebelum terjun ke lapangan kita lakukan pengecekan, terutama pada saat dia bergerak dari sini naik kapal, dicek dulu, benar-benar sehat, termasuk Covid-19,” pungkas Rasman.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Harisson Minta OPD Perbaiki SOP dan Temuan BPK: Jangan Sampai Berulang

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri exit meeting pemeriksaan terinci atas…

7 hours ago

Pj Gubernur Harisson Sambangi Stan Pameran Dekranasda Kalbar di Solo

KalbarOnline, Surakarta - Setelah menyaksikan pameran mobil hias dan budaya serta kriya di kawasan Jalan…

7 hours ago

Pj Gubernur Harisson Terima Kunjungan Ketua KDEKS Banten

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson didampingi beberapa kepala perangkat daerah…

7 hours ago

Harisson Minta Pengawasan Pangan Dilakukan Secara Konsisten dan komprehensif

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur  Kalbar, Harisson membuka Rakor Penguatan Pengawasan Ketahanan Pangan dan Promosi…

7 hours ago

Pj Gubernur Harisson Harap Pesparawi Kalbar Mampu Dulang Prestasi di Tingkat Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson secara resmi mengukuhkan pengurus Lembaga Pengembangan…

7 hours ago

Gara-gara Sabu, Remaja di Kubu Raya Nekat Curi Kabel Listrik Milik Perusahaan

KalbarOnline, KUBU RAYA - Seorang remaja berinisial RM (22 tahun), warga Kabupaten Kubu Raya, ditangkap…

7 hours ago