Categories: Sport

Sikat Ganda No 65 Dunia, The Daddies Tunjukkan Mentalitas Dahsyat

KalbarOnline.com-Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan sukses melaju ke babak kedua Yonex Thailand Open 2020.

Pada babak pertama di Impact Arena, Bangkok hari ini (13/1), Hendra/Ahsan mengalahkan juniornya Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.

Laga ini menunjukkan kelas Hendra/Ahsan sebagai ganda elite dunia dan memiliki mental dahsyat. Hendra/Ahsan menang cepat saja dalam dua game langsung dengan skor 21-14 dan 21-19.

Baca Juga: Main Buruk, Dihajar Tunggal No 46 Dunia, Tunggal Putri Indonesia Habis

Game pertama berlangsung sangat-sangat cepat. Hendra/Ahsan menyelesaikan game pembuka tersebut hanya dalam tempo sembilan menit!

Sempat bermain imbang dalam kondisi 7-7, Hendra/Ahsan cepat melesat dan tidak lagi memberikan kesempatan kepada Pramudya/Yeremia untuk berkembang. Ketika memimpin 16-10, Hendra/Ahsan meneruskan momentumnya untuk memungkasi game pertama dengan skor nyaman 21-14.

Pada game kedua, Pramudya/Yeremia yang merupakan ganda nomor 65 dunia tersebut memberikan perlawanan yang cukup baik. Mereka tidak pernah tertinggal terlalu jauh. Bahkan, Pramudya/Yeremia sempat memperpendek kedudukan menjadi hanya satu angka dalam posisi 13-14.

Tetapi setelah itu, lagi-lagi, The Daddies, julukan Hendra/Ahsan menemukan momentumnya kembali. Ganda nomor dua dunia tersebut melaju dengan kencang dan meninggalkan juniornya.

Hendra/Ahsan memimpin dengan skor 19-14. Tetapi Pramudya/Yeremia tidak menyerah begitu saja. Mereka sekali lagi mampu menipiskan ketertinggalan menjadi cuma satu angka saja dalam posisi 18-19. Bahkan, Pramudya/Yeremia berhasil menyamakan kondisi dengan skor 19-19!

Dan di sinilah mentalitas juara itu bersuara dengan kencang. Walau dalam kondisi terjepit, Hendra/Ahsan mampu melepaskan diri. Mereka mencetak dua angka krusial dan memungkasi pertandingan dengan kemenangan 21-19 di game kedua. Hendra/Ahsan memungkasi laga dalam tempo 27 menit saja.

Dengan hasil ini, Hendra/Ahsan menyusul Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang lebih dulu melaju ke babak kedua Thailand Open 2020. Namun, kedua pasangan nasional itu langsung berduel di babak 16 besar besok.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Lutfi Al Mutahar Optimis Jadi Calon yang Diusung PAN di Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Lutfi Al Mutahar meyakini kalau dirinyalah yang akan diusung oleh Partai Amanat…

10 hours ago

Pemkab Kapuas Hulu Raih WTP ke 7 dari BPK RI Perwakilan Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu kembali mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari…

11 hours ago

Sinergi Semua Elemen, KPU Kayong Utara Sosialisasi Tahapan Pilkada 2024

KalbarOnline, Kayong Utara - Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar sosialisasi tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada)…

11 hours ago

Kembalikan Berkas Pencalonan, Sutarmidji Harap Nasdem Bisa Seperti di Periode Lalu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalbar, Sutarmidji melakukan pengembalian berkas sebagai calon Gubernur Kalbar ke…

11 hours ago

Di PEVS 2024, Dirut PLN Paparkan ke Presiden Jokowi Soal Kesiapan Ekosistem Kendaraan Listrik Tanah Air

KalbarOnline, Jakarta - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi booth PT PLN (Persero) dalam…

11 hours ago

Ditanya Peluang Kembali Berpasangan dengan Sutarmidji, Norsan Bantah Abu-abu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan kembali ditanya soal peluangnya kembali berpasangan…

11 hours ago