Categories: Nasional

Jokowi Terima 5 Calon Kapolri Baru, Ini Daftarnya

KalbarOnline.com – Pemilihan calon Kapolri baru pengganti Jenderal Pol Idham Azis segera memasuki tahap akhir. Ketua Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) Mahfud MD membenarkan telah menyetorkan nama-nama kandidat kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi).

“Benar penjelasan Pak Benny Mamoto dan Pak Wahyudanto dari Kompolnas bahwa selaku Ketua Kompolnas saya sudah menyerahkan nama-nama calon Kapolri untuk dipilih oleh Presiden agar diajukan ke DPR. Yang diajukan semua jenderal bintang 3, tidak ada yang masih bintang 2,” kata Mahfud melalui akun twitter resminya @mohmahfudmd, Jumat (8/1).

Mahfud memastikan, jika kandidat yang diajukan seluruhnya berpangkat Komisaris Jenderal (Komjen). Seluruhnya perwira yang menduduki jabatan strategis di internal dan eksternal Polri.

Yakni Wakapolri Komjen Pol Gatot Eddy Pramono, Kepala BNPT Komjen Pol Boy Rafli Amar, Kabareskrim Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo, Kabarhakam Polri Komjen Pol Agus Andrianto, dan Kepala Lembaga Pendidikan dan Pelatihan Polri Komjen Pol Arief Sulistyanto.

Baca juga: IPW Ungkap Istana Kantongi Dua Nama Calon Kapolri Pengganti Idham Azis

“Kelima orang itu dianggap memenuhi syarat profesionalitas, loyalitas, jam terbang,” tegas Mahfud.

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Pol Idham Azis sudah menyurati Presiden Joko Widodo untuk menunjuk penggantinya di Korps Bhayangkara. Surat dikirim mengingat masa pensiun Idham tidak lama lagi.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

15 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

15 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

17 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

17 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

20 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

20 hours ago