Categories: Sport

Mike Tyson vs Roy Jones: Duel Dua Kakek yang Hasilkan Rp 1,1 Triliun

KalbarOnline.com – Pencinta tinju dunia sama sekali tidak peduli dengan usia Mike Tyson yang sudah menginjak 54 tahun. Nyatanya, daya magnet petinju yang berjuluk Si Leher Beton itu masih besar ketika naik ring lagi pada 29 November lalu.

Meski cuma partai ekshibisi, duel Tyson versus petinju legendaris lain, yakni Roy Jones Jr, tetap menyedot atensi. Berlangsung di Staples Center, Los Angeles, laga dua petinju tersebut diadakan tanpa penonton.

Meski begitu, antusiasme fans tinju dunia ternyata tetap tinggi. Mereka menyaksikan laga tersebut lewat layanan aliran pay-per-view dari platform digital Triller selaku promotor acara.

Baca Juga: Holyfield Minta Bayaran Rp 354,891 Miliar untuk Lawan Mike Tyson

Kemarin (9/12) Triller mengumumkan secara resmi angka pemasukan dari penjualan tiket pay-per-view pertarungan tersebut. Nilainya fantastis. Mencapai USD 80 juta (Rp 1,126 triliun).

Jumlah itu langsung membuat laga tersebut masuk dalam daftar sepuluh besar partai tinju yang berhasil menerima pemasukan terbanyak dari tiket pay-per-view dalam sejarah.

”Jika kami tidak salah, angka itu memang akan membuat laga ekshibisi ini sekelas partai akbar petinju yang masih aktif. Ini salah satu pemasukan terbanyak pada era pay-per-view,” ujar pemilik Triller, Ryan Kavanaugh dilansir Boxing Scene.

Nominal tersebut didapat dari 1,61 juta pembeli layanan aliran Triller saat duel ekshibisi itu terjadi. Tyson dikabarkan diganjar bayaran USD 10 juta (Rp 140 miliar) untuk naik ring di acara tersebut. Jones mendapat bagian USD 3 juta (Rp 42 miliar).

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Lutfi Al Mutahar Optimis Jadi Calon yang Diusung PAN di Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Lutfi Al Mutahar meyakini kalau dirinyalah yang akan diusung oleh Partai Amanat…

3 hours ago

Pemkab Kapuas Hulu Raih WTP ke 7 dari BPK RI Perwakilan Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu kembali mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari…

3 hours ago

Sinergi Semua Elemen, KPU Kayong Utara Sosialisasi Tahapan Pilkada 2024

KalbarOnline, Kayong Utara - Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar sosialisasi tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada)…

3 hours ago

Kembalikan Berkas Pencalonan, Sutarmidji Harap Nasdem Bisa Seperti di Periode Lalu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalbar, Sutarmidji melakukan pengembalian berkas sebagai calon Gubernur Kalbar ke…

3 hours ago

Di PEVS 2024, Dirut PLN Paparkan ke Presiden Jokowi Soal Kesiapan Ekosistem Kendaraan Listrik Tanah Air

KalbarOnline, Jakarta - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi booth PT PLN (Persero) dalam…

3 hours ago

Ditanya Peluang Kembali Berpasangan dengan Sutarmidji, Norsan Bantah Abu-abu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan kembali ditanya soal peluangnya kembali berpasangan…

4 hours ago